Pabrik yang berdiri pada tahun 1999 ini dikelola oleh Ibu Entin yang meneruskan usaha dari mertua dan almarhum suaminya. Pabrik ini terletak di gang sentra roti, jl. Kopo rt 5 kota Bandung. Uniknya di gang tersebut rata-rata adalah pabrik roti sesuai dengan nama gangnya. Karena banyaknya pedagang roti di gang tersebut kira-kira apa ya rahasia ibu entin untuk mempertahankan usahanya? Yuk mari kita Simak berita ini!
Awalnya pabrik roti ini merupakan pabrik rumahan sederhana yang terletak dikontrakan kecil dan dikelola oleh sang mertua pada tahun 1999 yang membuat Namanya menjadi pabrik roti 99. Namun dikarenakan omset yang dihasilkan terus meningkat maka pabrik ini menjadi lebih besar dan bertahan sampai saat ini.
Ternyata tidak banyak rahasia dari usaha Ibu Entin, hanya saja Ibu Entin memiliki produk unggulan yang tidak dimiliki oleh pabrik roti disekitarnya. Produk unggulan tersebut adalah roti tawar.
Menurut pernyataan ibu entin hanya pabriknyalah yang menjual roti tawar dan itulah salah satu penyebab pabrik roti mekarsari 99 masih bertahan sampai sekarang. Meskipun digang tersebut rata-rata adalah pabrik roti, persaingan mereka sangat sehat, dikarenakan setiap pabrik menjual dan memproduksi jenis roti yang berbeda-beda sehingga setiap pabrik pasti mempunyai pelanggan juga berbeda.
Pelanggan dari pabrik roti ini sendiri rata-rata adalah para pedagang pasar yang menjual kembali produk roti ini, harga yang ditawarkan dari pabrik roti ini kepada reseller yaitu Rp.700 untuk roti isi dan Rp.5000 untuk roti tawar.
Di pabrik ini mempunyai 11 karyawan terdiri dari 5 laki-laki dan 6 perempuan, untuk karyawan laki-laki sendiri bekerja untuk membuat roti dan karyawan Perempuan bekerja untuk membungkus roti atau packing.
Para karyawan di pabrik ini bekerja dari pukul 7 pagi sampai pukul 5 sore dan bekerja dari hari senin sampai sabtu,karyawan disini mendapat gaji setiap 2 minggu sekali. Untuk bahan baku roti di pabrik ini ibu Entin dan karyawan memilih untuk menggunakan supplier agar lebih mudah dan menghemat waktu.
Meskipun terbilang pabrik roti Mekarsari 99 ini tergolong pabrik yang sederhana, omset pabrik roti ini bisa mencapai paling tinggi Rp.12.000.000 dalam sehari dan paling sedikit Rp.6.000.000. pabrik ini berhenti beroperasi pada bulan Ramadhan karena pada bulan Ramadhan ini pesanan tidak seramai seperti bulan-bulan biasanya bahkan tidak ada pesanan sama sekali.
Tantangan terberat yang dialami pabrik roti ini adalah Ketika bahan baku naik dan harga roti tidak bisa dinaikkan oleh Ibu Entin karena akan berpengaruh kepada penjualan. Ibu Entin pun tidak lupa memberi nasihat kepada orang-orang yang ingin memulai bisnis usaha agar mentalnya kuat karena bisnis usaha ini banyak saingan nya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H