Lihat ke Halaman Asli

Mukmin

Jurnalis

Empoli Vs Spezia 2-2, Azzurri Bangkit dan Menahan Imbang

Diperbarui: 11 Februari 2023   23:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Empoli vs Spezia 2-2. Foto: Tanjug 

Empoli harus puas berbagi poin dengan tamunya, Spezia di laga lanjutan Serie A. Empoli ditahan imbang Spezia dengan skor 2-2.

Laga Empoli vs Spezia berlangsung di Stadion Carlo Castellani, Sabtu (11/2) malam WIB. Spezia unggul lebih dulu lewat dua gol yang dicetak Daniele Verde pada menit 25 dan 31.

Empoli bangkit dengan membalas dua gol yang dicetak Nicolo Cambiaghi pada menit 71 dan Emanuel Vignato di menit 90+4.

Hasil ini membuat Empoli berada di posisi 10 dengan koleksi 27 poin. Sedangkan Spezia di posisi 17 dengan torehan 19 poin.

Laga berlangsung sengit. Kedua tim bergiliran saling melakukan serangan tapi belum membuahkan hasil. Spezia akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-25 lewat penalti.

Verde maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya dengan baik untuk membobol gawang Empoli. Skor 1-0 untuk Spezia.

Pada menit ke-31, Spezia menggandakan kedudukan lewat Verde yang mencetak gol keduanya. Skor menjadi 2-0 dan bertahan hingga babak pertama selesai.

Usai jeda, Spezia masih mendominasi dalam penguasaan bola. Namun, tuan rumah justru bangkit dan mencetak gol pada menit ke-71. Nicolo Cambiaghi sukses menjebol gawang Spezia.

Spezia kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-90+4 melalui Emanuel Vignato. Skor imbang ini tetap bertahan hingga laga benar-benar usai.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline