Asian Games 2023 menjadi panggung bagi para pemain sepakbola muda dari negara-negara Asia. Setelah babak 16 besar yang penuh persaingan ketat, lima negara telah berhasil memastikan tempat mereka di perempatfinal turnamen ini.
Negara-negara yang sudah lolos ke perempatfinal Asian Games 2023 di antaranya China, Korea Selatan, Iran, Hong Kong, dan Korea Utara.
Pertama, tuan rumah China U-24 memulai perjalanan mereka menuju perempatfinal. Di stadion Huanglong Sports Centre Stadium pada Rabu (27/9) malam, China melawan Qatar U-24.
Hasilnya, China U-24 keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0, berkat gol gemilang Tao Qianglong di menit ke-3.
Kemenangan ini membuat mereka lolos ke perempatfinal dan mereka akan berhadapan dengan Korea Selatan U-24, juara bertahan di cabang sepakbola putra Asian Games.
Timnas Korea Selatan U-24 juga mengukir prestasi gemilang di Asian Games 2023. Mereka lolos ke perempatfinal setelah mengalahkan Kirgistan U-24 dengan skor telak 5-1.
Gol-gol kemenangan Korea Selatan U-24 dilesakkan oleh Paik Seung-ho (11'), Cho Young-wook (79'), Hong Hyun-seok (85'), dan brace dari Jeong Woo-yeong (12', 74'). Mereka siap untuk menghadapi tantangan berat China U-24 di perempatfinal.
Selanjutnya, Iran U-24 menunjukkan kekuatan mereka dengan mengalahkan Thailand U-24 2-0 di babak 16 besar. Kemenangan ini membawa mereka ke perempatfinal, dimana mereka akan bersaing melawan Hong Kong U-24.
Hong Kong U-24 membuat kejutan bisa lolos ke perempatfinal dalam turnamen ini. Mereka meraih kemenangan tipis 1-0 atas Palestina U-24 berkat gol Matthew Elliot Wing Kai Chin Orr pada menit ke-48. Mereka akan menghadapi Iran U-24 dalam pertandingan perempatfinal.
Korea Utara U-24 juga memastikan tempat mereka di perempatfinal setelah mengalahkan Bahrain U-24 2-0 di babak 16 besar. Mereka akan berhadapan dengan pemenang antara Jepang U-24 dan Myanmar U-24 dalam pertandingan selanjutnya.
Akankah Timnas Indonesia U-24 akan bergabung dengan lima negara lainnya di perempatfinal? Untuk menjawabnya, mereka harus menghadapi Uzbekistan U-24 di babak 16 besar yang akan digelar di Shangcheng Sports Centre Stadium pada Kamis sore.