Dimensi akal
Oleh: Muhtar
Kehidupan akal terombang ambing
Banyak sudut pandang jangan sampai tergelincir
Menanggapi perkara dengan logika
Tak lupa terus berdoa
Akal
Kebijaksanaan empiris jangan ditinggal
Penentu serta pembuktian
Derap langkah masuk hitungan
Agar dapat dibukukan
Akal
Kamu hidup kadang berjalan kadang berlari
Menuruti naluri nadi
Yang setiap saat menginggapi
Emosi yang menjadi
Akal
Jangan lupa hati nurani
Yang sekian lama masih tetap sama
Pemecah segala kebuntuan yang ada
Agar dapat meredakan suasana
Kepenatan akan menjadi lega
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H