Lihat ke Halaman Asli

Muh BayuAidil

Mahasiswa

Data Mining : Pengertian, Tujuan serta Peranan dan Implementasi

Diperbarui: 14 September 2022   19:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

hay, semuanya. diartikel kali ini materi yang akan dipaparkan yaitu berkaitan dengan data mining. Untuk lebih jelasnya mari kita lihat pengertian serta tujuan dari data mining.

Pasti, bagi sebagian dari kalian belum mengetahui lebih jelas apa yang di maksud dengan data mining, kan ?

Apa itu data mining?

Data mining adalah proses pengumpulan dan pengolahan data yang bertujuan untuk mengekstrak informasi penting pada data. Proses pengumpulan dan ekstraksi informasi tersebut dapat dilakukan menggunakan perangkat lunak dengan bantuan perhitungan statistika, matematika, ataupun teknologi Artificial Intelligence (AI). Data mining sering disebut juga Knowledge Discovery in Database (KDD). Pengertian data mining menurut saya yaitu, suatu cara untuk mengumpulkan data yang kemudian data tersebut akan diolah menjadi sebuah informasi yang bermanfaat. contohnya yaitu dalam proses penjualan online, data mining berfungsi untuk mempelajari karakteristik konsumen sesuai dengan kebutuhan pasar sehingga sesuatu sistem dapat merekomendasikan produk-produk yang mungkin disukai atau produk yang sering di kunjungi.

Tujuan Data Mining

Ada banyak tujuan yang bisa Anda dapatkan dengan menerapkan data mining. adapun tujuan dari data mining, antara lain :

1. Data mining dapat digunakan untuk menjelaskan atau mendeskripsikan suatu penelitian yang dilakukan.

2. Data mining juga dapat dimanfaatkan untuk memperkuat suatu argumen atau mempertahankan suatu pendapat.

3. seperti yang sudah dijabarkan tadi, data mining juga dapat dimanfaatkan untuk mengetahui kebutuhan pasar konsumen yang melakukan pembelian online serta juga digunakan untuk merekomendasikan produk yang sering dibeli dan sering dikunjungi.

Contoh dan peranan data mining.

Dalam penerapan data mining dapat dimanfaatkan dalam berbagai macam bidang, salah satunya dalam bidang bisnis atau perusahaan. Dalam sebuah perusahaan pasti terdapat divisi pemasaran produk yang memanfaatkan data mining untuk mengidentifikasi karakteristik konsumen untuk mengetahui apa yang disukai oleh konsumen yang kemudian akan diaplikasikan untuk memperbaiki kualitas dari produk yang akan dihasilkan nantinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline