Lihat ke Halaman Asli

Muhammad Yusuf Ansori

Mari berkontribusi untuk negeri.

Rasanya Menjadi Orang yang Jarang Bicara di Tengah Orang yang Banyak Bicara

Diperbarui: 24 Mei 2022   08:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: lifestyle.kompas.com

Jika Anda bertemu saya, tidak usah terlalu berharap bisa mengobrol dengan akrab. Bukan karena tidak peduli pada Anda, tapi saya merasa kekurangan kata-kata untuk dijadikan bahan pembicaraan.

Saya memohon pengertian pada Anda untuk memulai obrolan. Kenapa harus begitu?

Dalam otak manusia yang jarang bicara _sejauh yang rasa rasakan_ tidak tersedia topik pembicaraan yang ingin dibicarakan. Bukan karena kami tidak tertarik pada dunia dan kemelut kehidupan di dalamnya, tapi cara kami mengungkapkan itu bukan dengan banyak bicara.

Bagi yang kurang paham karakter manusia, orang seperti kami akan dianggap sombong. Tidak, kami tidak bermaksud begitu. Kerendahan hati menurut kami bukan dengan 'mengakrabkan' diri dengan orang lain. Kerendahan hati menurut versi kami adalah mempersilakan orang lain untuk menentukan topik pembicaraan.

Kami tidak mau orang lain merasa tidak nyaman dengan pilihan topik pembicaraan yang dipilih. Karena, biasanya kami akan memilih topik yang 'tidak umum' bahkan membosankan bagi sebagian orang.

Asal Anda tahu, otak saya berpikir lebih keras ketika berbicara dengan orang lain. Berpikir untuk memilih kata-kata yang tepat. Sekaligus berpikir untuk memilih topik obrolan yang tepat.

Saya sering menganalisa latar belakang lawan bicara. Maaf, jika pendidikan dia rendah dan pengetahuan umumnya kurang maka sekuat tenaga menahan diri untuk tidak bicara yang 'rumit'. Bicara menggunakan bahasa yang sederhana meskipun kadang yang pertama kali terpikir malah kata yang terkesan 'ilmiah'.

***

Orang yang jarang bicara bukan berarti kekurangan kata untuk dirangkai dalam sebuah kalimat. Kemudian untaian kalimat itu dirangkai dalam sebuah wacana. Dia lihai dalam hal itu.

Hanya saja, koleksi kosakata di dalam otaknya seperti 'berebutan' ingin diucapkan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline