Lihat ke Halaman Asli

Ratusan Peserta Antusias Ikuti Kejuaraan Atletik Pelajar Bertajuk "Bapopsi Cup 1" 2022

Diperbarui: 28 Oktober 2022   14:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Bandung-Ratusan peserta dari acara Bapopsi Cup 2022, mengikuti gelaran acara yang di gelar di arena Stadion Sport Jabar Arcamanik. Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Kota Bandung selaku inisiator dan penyelenggara acara ini berharap, dengan terlaksananya pekan kompetisi ini bisa menjadi ajang dalam penyaringan bakat para atlet Atletik, khususnya di Kota Bandung, Kamis (6/10/2022).

Ketua panitia pelaksana Dhoni Taufik mengatakan, kegiatan perlombaan ini juga dilaksanakan untuk menyambut kembali atmosfer olahraga yang telah lama hilang karena pandemi.

"Setelah hampir dua tahun masyarakat diliburkan atau dipaksa berdiam diri dirumah sehingga mengakibatkan ditiadakannya lomba-lomba yang bersifat fisik atau olahraga, kali ini kami berupaya mengembalikan semangat para pecinta olahraga yang telah lama hilang dengan mengadakan Kejuaraan Atletik Bapopsi Cup 1 2022," kata Dhoni.

Dhoni menjelaskan mengapa Atletik menjadi cabang olahraga pertama bahkan satu-satunya pada gelaran lomba olahraga antar para pelajar di kota Bandung ini, ia mengatakan bahwa atletik merupakan cabang olahraga yang paling mudah dari segi biaya pelaksanaan dan juga salah satu cabang olahraga yang mudah diajarkan oleh para guru olahraga di sekolah-sekolah.

Sementara itu, selaku Ketua Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Kota Bandung, Didi  mengatakan, tentunya dalam hal ini Pemerintah Kota Bandung akan mendukung kegiatan positif yang digelar oleh Bapopsi Kota Bandung, dalam rangka menumbuhkan kembali atmosfer pertandingan kejuaraan olahraga bagi para pelajar.

Didi menerangkan, Kejuaraan Atletik Bapopsi Cup 2022 kali ini, mempertandingkan 8 nomor kategori diantaranya 50 M putra/putri SD, 80 M putra/putri SMP, 100 M putra/putri SMA, Lompat Jauh SD/SMP/SMA, dan Estafet SD/SMP/SMA.

SMAN 10 Bandung menjadi buah bibir setelah hampir bisa dikatakan menjadi juara umum di kategori SMA/Sederajat dengan merebut empat juara kategori Lari 100 M putra, Lari 100 M putri, Lompat jauh SMA Putri, dan Estafet SMA Putri ditambah satu Runner Up dari kategori Lari 100 M putri, dan satu tempat ketiga dari Lompat Jauh SMA Putra.

"Sebetulnya ini sengaja dari hasil pertemuan rekan rekan panitia atau guru-guru, maka dilaksanakanlah cabang olahraga yang paling mudah dari segi pelaksanaan teknis dan non teknis ." Ujar ketua Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) kota Bandung sekaligus guru olahraga di salah satu sekolah dasar di kota Bandung.

Reporter : Muhamad Tazkiatun Nafs

Mahasiswa UIN SGD Bandung

  

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline