Lihat ke Halaman Asli

Sumbar Gempar dengan Aksi Video Kekerasan Siswa SD

Diperbarui: 17 Juni 2015   21:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sumbar Dihebohkan dengan Video Siswa SD
BEBERAPA hari ini Sumatera Barat dihebohkan dengan video kekerasan yang dilakukan oleh beberapa siswa SD di  Kota Bukit. Hampir setiap hari, penulis menerima broadcast video BBM tersebut.

Dalam rekaman berdurasi 1 menit 52 detik itu, terlihat jelas beberapa anak SD yang melakukan penyiksaan dan pemukulan terhadap teman siswa perempuan tanpa ada rasa kasihan. Sementara si siswa yang perempuan hanya bisa menangis disudut kelas dan menerima pukulan bertubi-tubi dari lima anak tersebut.

Siswi yang mendapat penganiayaan dari temannya terlihat tak berani melawan. Dia cuma terdiam di sudut kelas sambil menangis tersendu-sendu. Sementara murid-murid yang lain dan juga ada yang perempuan terus memukuli siswi tersebut, bahkan siswa yang lain meneriaki dengan bahasa khas Sumatera Barat ''Taruih... taruih....taruih... Taruih.... Taruih  (artinya terus-terus terus).

Video ini terus tersebar, meski ada upaya yang dilakukan oleh pemerintah Bukit Tinggi untuk tidak lagi menyembarkan video tersebut karena akan berdampak dengan siswa lainnya nanti. Namun upaya ini tidak diindahkan, bahkan brodcast BBM ini hampir setiap saat tersebar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline