Saya melihat fenomena yang lucu dan memalukan sekaligus menjadi korbannya dan fenomena ini tentang cinta yang dipalsukan. Akhir-akhir ini dan beberapa tahun kebelakang saya banyak menyaksikan bagaimana cepatnya seseorang mengatakan "Aku sangat mencintai kamu" Dan beberapa minggu kemudian, Tidak, Bukan beberapa minggu, Beberapa hari setelah perkataan itu, Sesorang yang mengatakan cintapun berpindah ke hati lainnya. Ini bukan perilaku anak Adam saja, Tetapi para Hawa pun melakukannya memang tidak semua orang melakukan itu tapi hanya beberapa dan seperti layaknya jamur, Hal ini sangat mengganggu, Hal seperti ini memang hak manusia, Tapi cinta yang mereka nyatakan adalah tanggung jawab mereka, ini adalah kewajiban primer, Kenapa? Karena jika mereka tidak bertanggung jawab atas cinta yang dikatakannya tak jarang beberapa orang akan terluka dan tidak semua orang bisa dengan mudahnya sembuh dari luka. Lagipula, bukankah lebih indah jika menjadi orang yang bertanggung jawab dengan cinta? Banyak alasan yang dipakai agar terhindar dari tanggung jawab, Salah satunya yang paling saya dengar adalah "Soalnya dia nya juga ga suka sama saya" atau "Dia ngelukain saya" Keluarlah kata-kata dari pemikiran sempit yang cuma mikirin diri sendiri, Hal-hal macam itu adalah resiko dari segala macam hal, Kalau mau bahagia silahkan pergi saja anda ke surga atau tempat terdekat pergilah ke dalam mimpi anda sendiri. Karena pedihnya resiko inilah yang menjadikan cinta anda mahal. Kalau hati anda sembarangan jatuh cinta, Atau mudah jatuh cinta, Hari senin cinta mati sama Nona manis, Dua hari kemudian cinta banget sama Nona cantik, Bisa jadi itu bukan cinta atau akan saya bilang cinta murahan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H