Lihat ke Halaman Asli

Muhammad Saddam Husein

Mentor Sekolah Ekspor

Empat Pulau Menawan di Kalimantan Timur yang Wajib Dikunjungi

Diperbarui: 22 November 2024   14:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Foto: marinenaturetourism.blogspot.com (Pulau Derawan)

Oleh: Muhammad Saddam Husein

Bogor---Kalimantan Timur, selain dikenal sebagai salah satu provinsi penghasil batubara terbesar di Indonesia, juga menyimpan kekayaan alam lainnya berupa pulau-pulau yang memukau.

Pulau-pulau di wilayah ini menawarkan panorama yang menakjubkan dan suasana yang sejuk, menciptakan pengalaman liburan yang menyenangkan.

Tidak mengherankan jika wisatawan lokal maupun mancanegara tertarik mengunjungi destinasi pulau-pulau indah di Kalimantan Timur. Berikut adalah daftar pulau-pulau paling memesona di Kalimantan Timur, sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber pada Selasa, 19 November 2024:

  1. Pulau Derawan
    Pulau Derawan dianggap sebagai salah satu destinasi pulau terindah di Kalimantan Timur. Pulau ini menawarkan keindahan terumbu karang yang memukau, hamparan padang lamun yang subur, hutan mangrove yang asri, hingga kekayaan ikan karang yang melimpah. Tak heran jika Pulau Derawan disebut sebagai surga bagi para pecinta dunia bawah laut.

  2. Pulau Maratua
    Pulau Maratua merupakan salah satu destinasi wisata di Kalimantan Timur yang juga tak kalah indah. Berbatasan langsung dengan perairan Indonesia dan Malaysia, pulau ini menyajikan pemandangan alam yang luar biasa. Keindahan bawah lautnya yang kaya akan biota laut membuat Pulau Maratua menjadi destinasi impian para penyelam.

  3. Pulau Beras Basah
    Pulau Beras Basah menjadi destinasi yang wajib dikunjungi saat berada di Kalimantan Timur. Terletak dekat Samarinda, pulau ini memiliki air laut yang jernih, ombak yang tenang, pasir putih yang lembut, serta panorama bawah laut yang memesona.

  4. Pulau Sangalaki
    Pulau Sangalaki adalah destinasi terakhir yang wajib dijelajahi di Kalimantan Timur. Pulau ini menawarkan keindahan pasir putih yang luas, pepohonan kelapa yang rindang, dan ombak yang bergerak tenang. Selain itu, di pulau ini pengunjung dapat mempelajari lebih jauh tentang konservasi penyu.

Itulah beberapa pulau indah di Kalimantan Timur yang layak dikunjungi. Semoga informasi ini bermanfaat!

Sumber: Berbagai Sumber

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline