Lihat ke Halaman Asli

Pandawara Group: Bukti Nyata Peran Pemuda sebagai Solusi Masalah Lingkungan di Indonesia

Diperbarui: 26 Juli 2023   10:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pandawara group./ sumber Instagram @pandawragroup

"Menjaga Lingkungan adalah kewajiban, kerusakan lingkungan terjadi bukan pada kita tapi karena kita, air adalah sumber kehidupan dan air yang bersih adalah sumber kesehatan, jagalah lingkunganmu untuk masa depanmu"  

Akhir-akhir ini, viralnya sekumpulan pemuda peduli lingkungan yang biasa disebut Pandawara Group menjadi buah bibir dikalangan masyarakat Indonesia. Pasalnya konten bersih-bersih sampah yang dilakukan oleh Pandawara Group diberbagai tempat sangat ramai ditonton oleh masyarakat Indonesia melalui kanal media sosial. Tidak sedikit juga para warganet yang memberikan respon positif dan memberikan dukungan melalui akun resmi Instagram maupun Tiktok Pandawara Group.

Aksi bersih-bersih sampah di Sungai maupun di Pesisir Pantai oleh Pandawara Group menjadi motivasi para generasi muda khususnya dan seluruh masyarakat Indonesia untuk memiliki rasa peduli terhadap lingkungan. Hal tersebut terbukti dengan adanya para pemuda yang meniru aksi bersih-bersih sungai yang dilakukan oleh Pandawara Group, bedanya hanya pada lokasi sungai yang dibersihkan. Selain itu, pada kegiatan bersih-bersih salah satu pantai di Lampung , banyak sekali elemen masyarakat dan aparat yang ikut serta dalam aksi tersebut.

Dilaporkan dari akun resmi Instagram Pandawara Group, sebanyak kurang lebih 3.700 orang yang ikut serta dalam aksi bersih-bersih sampah disalah satu Pantai yang ada di Lampung (Data partisipasi masyarakat dalam kegiatan bersih bersih Pantai di Lampung ) .       

Dengan adanya keterlibatan semua elemen pemerintah dan masyarakat, membuktikan bahwa kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan mulai terbentuk. Hal tersebut menjadi sinyal positif bagi kemajuan bangsa Indonesia. Peran para pemuda yang menjadi promotor atau penggerak menjadi tanda bahwa generasi muda adalah generasi penerus bangsa Indonesia.

Dari uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa Pandawara Group memberikan kesadaran kepada masyarakat Indonesia akan pentingya menjaga lingkungan. Aksi dari Pandawa Group dalam kegiatan peduli lingkungan membuktikan, sebagai generasi muda bangsa harus menjadi agent of change bagi kemajuan bangsa Indonesia. Dengan demikian, mewujudkan Indonesia emas tahun 2045 menjadi lebih mudah apabila para generasi mudanya terus berinovasi, berkarya, dan peduli untuk kemajuan bangsa.      

Semoga artikel ini memberikan manfaat kepada para pembaca dan memotivasi pembaca untuk sadar akan pentingya peduli terhadap lingkungan. Terimakasih.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline