PENTINGNYA PENDAMPINGAN BELAJAR ANAK-ANAK DIRUMAH PADA MASA PANDEMI
Pandemi COVID-19 menjadikan segala bentuk kegiatan yang biasanya dilaksanakan disekolah mengalami pergeseran, yaitu dilaksanakan secara daring.
Berdasarkan surat edaran Nomor 4 tahun 2020 yang dikeluarkan menteri pendidikan dari kebudayaan Republik Indonesia tentang pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran Coronavirus Disease ( COVID-19) dijelaskan bahwa proses belajar dilaksanakan dirumah melalui pembelajaran daring/ jarak jauh. Kegiatan pembelajaran daring ini dilakukan untuk mencegah penyebaran COVID-19 yang semakin cepat karena dapat menular melalui Droplet dan kontak fisik.
Pembelajaran daring merupakan proses pembelajaran yang dilakukan dalam jarak jauh melalui media berupa internet dan alat penunjang lainnya seperti telepon seluler dan komputer. Pembelajaran daring ini memberikan keluasan waktu belajar. Siswa berinteraksi dengan guru melalui berbagai Paltfrom media komunikasi yang tersedia seperti goggle Classroom, Zoom, ataupun whatsapp group.
Pembelajaran dalam pemberian tugas melalui group whatsapp terkadang membuat para orang tua mengeluh karena harus benar-benar bisa mengelola waktu antara bekerja, mengurus rumah tangga, dan mendampingi anak belajar.
Dalam hal ini, Muhammad Munirud Duja, Mahasiswa aktif institut pesantren matholiul falah pati. Dalam melaksanakan progam kerja individu KKN MDR melakukan kegiatan Pendampingan Belajar anak di rumah pada masa pandemi kepada anak-anak Dukuh bego Damarjati Rt 04 rw 05 Kalinyamatan Jepara. Kegiatan pendampingan belajar anak ini dilakukan selama Lima kali dalam satu minggu.
Kegiatan ini dilakukan dalam pengabdian ini berupa pendampingan, pengawalan, ceramah dan diskusi. Tentunya dengan model ceramah dalam konteks pengetahuan teori, sedangkan pengawalan dan pendampingan dilakukan dengan bentuk aksi nyata, pengabdian dengan media inovasi. Kegiatan tersebut dilakukan secara luring maupun daring melalui media pesan whatsapp.
Pembelajaran secara online di rasa kurang efektif. Kondisi pandemi Covid19 membawa dampak yang sangat besar terhadap proses pembelajaran yang biasanya dilakukan secara langsung kini dialihkan menjadi Pembelajaran daring.
Peserta didik merasa jenuh dan bosan selama melaksanakan pembelajaran. Kurang nya wawasan dalam pembelajaran daring dapat diatasi dengan pendampingan belajar siswa. Oleh karena itu program kuliah kerja ini di fokuskan untuk menberikan layanan pendampingan belajar siswa pada masa pandemi COVID-19, khususnya di Dukuh bego damarjati RT 04 rw 05 Kalinyamatan Jepara yang mengalami pembelajaran secara online dan membutuhkan bantuan.
Seperti yang dikemukakan Handayani et. At bahwa pembelajaran daring membuat anak bosan karena tidak dapat bertemu dengan teman-teman nya.
Pembelajaran daring berbeda dengan pembelajaran tatap muka langsung, selama pembelajaran daring siswa dituntut untuk lebih teliti dalam menerima dan mengolah informasi yang disajikan secara online ( Riyana, 2019). Kegiatan pendampingan yang dilakukan selama ini menggunakan metode pembelajaran yang menyenangkan supaya siswa tidak cepat bosan, sebagai pendidik profesional harus bisa menciptakan pembelajaran yang bisa membangkitkan motivasi dan minat siswa. Dengan adanya motivasi yang tinggi, akan tercipta kemauan untuk belajar pada diri siswa dan akan memengaruhi hasil belajar disekolah. Dengan begitu peran pendamping bagi siswa selama pembelajaran daring sangat diperlukan, khususnya seseorang yang paham mengenai pendidikan dan sistem daring.
Sebagian besar orang tua memberikan respon yang baik terhadap kegiatan ini, respon orang tua menunjukkan rasa senang karena dapat meringankan tugas orang tua siswa dalam membimbing belajar anaknya.
Jadi pentingnya pendampingan belajar anak dari rumah di masa pandemi ini bertujuan untuk menumbuhkan motivasi belajar anak dan juga membantu permasalahan-permasalahan yang terjadi pada anak.
PENULIS:
Muhammad Munirud Duja (Anggota Kelompok KKN MDR EPIDEMIC IPMAFA PATI Tahun 2021)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H