Unisma melakukan kegiatan Kandidat Sarjana Mengabdi -- Tematik (KSM - T) melakukan kunjungan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Dusun Pohkecik, Desa Sukolilo, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang. Kunjungan ini dilakukan guna pendataan UMKM yang bersertifikat halal ataupun belum memiliki sertifikat halal.
Di Dusun Pohkecik terkenal sebagai perkampungan kerupuk samiler. Banyak warga yang menjadikan UMKM samiler sebagai mata pencaharian. Kerupuk samiler ini merupakan olahan makanan dari singkong. Tak hanya UMKM kerupuk samiler yang menjadi ciri khas Dusun Pohkecik, tetapi ada juga UMKM gula dan tape dari singkong.
Selama kunjungan ke UMKM kerupuk samiler,mahasiswa menyaksikan sendiri keterampilan dari pembuat kerupuk samiler dalam mengolah bahan mentah menjadi produk kerupuk samiler yang berkualitas. Mahasiswa mengamati sekaligus mencetak kerupuk samiler itu sendiri.
Dari hasil kunjungan, ternyata ada beberapa UMKM yang belum memiliki sertifikasi halal, bahkan ada juga yang sudah memiliki tetapi sertifikat halal hilang, maka dari itu kami mahasiswa Kandidat Sarjana Mengabdi -- Tematik (KSM - T) akan menjelaskan pentingnya sertifikasi halal pada produk UMKM yang ada di Dusun Pohkecik, utamanya pada usaha samiler, gula, dan tape.
Pentingnya sertifikasi halal bagi pelaku UMKM adalah untuk menjamin dan memastikan kepada masyarakat bahwa produk yang diproduksi benar-benar halal untuk dikonsumsi. Sertifikasi halal ini sebagai bukti untuk memastikan kepada konsumen bahwa produk yang dihasilkan dijamin kehalalnya.
Secara keseluruhan, kunjungan dan wawancara ke UMKM kerupuk samiler memberikan pengalaman terhadap mahasiswa KSM-Tematik usaha lokal yang ada di desa Sukolilo. Mahasiswa merasa terinsipirasi oleh semangat, keterampilan, dan upaya para pengusaha dalam mengembangkan usahanya
Oleh: M. Jamal Mubaroq, Muhammad 'Aashim Thoyyib, Indra Kusumawati