Lihat ke Halaman Asli

Muhammad Iqbal Zia Ulhaq

Al Azhar University Cairo, Egypt

Memaknai Makna Idul Adha

Diperbarui: 11 Juli 2022   03:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Idul Adha / Sumber: Tribun

Allahu Akbar Allahu Akbar Allahu Akbar

Begitulah kumandang takbir yang saya dengar pada malam 9 Dzulhijjah setiap tahunnya, merupakan pertanda akan masuknya hari raya ummat islam yaitu hari raya idul adha

Akan tetapi apa makna sebenarnya dibalik idul adha yang sering kali kita lewati dan rayakan setiap tahunnya, Sampai saat penulis sendiri belum terlalu paham apa sebenarnya makna sebenarnya dari idul adha itu sendiri sampai saya sendiri membeca sebuah tulisan yang berbunyi:

Setiap kita adalah Nabi Ibrahim, yang mempunyai "Nabi Ismail", Ismaillmu mungkin adalah hartamu. Ismailmu mungkin Jabatan dan Kedudukanmu. Ismailmu mungkin ego-mu, Ismailmu adalah sesuatu yang engkau sayangi dan engkau pertahankan di Dunia ini. Nabi Ibrahim tidak diperintahkan untuk menyembelih Nabi Ismail. Nabi Ibrahim hanya diperintahkan untuk menyembelih rasa kepemilikannya terhadap ismail karena pada hakikatnya semua hanyalah milik Allah semata.

Sampai sini saya paham Idul Adha memiliki makna tersendiri pada hakikatnya idul adha adalah tentang percaya dan ikhlas dua hal ini yang sering terlupakan dan berat bagi kita. Banyak hal yang kita rasa sudah milik kita saat ini namun ternyata harus kita lepas karena pada dasarnya kembali, semua itu milik Allah

Kiai saya pernah mengatakan sebuah ungkapan " ", apa yang ada pada dirimu sebenarnya bukan milikmu, kita boleh mencintai sesuatu tetapi jangan pernah merasa memiliki karena kembali lagi semua yang kita miliki badan, nyawa pada hakikatnya bukan milikmu dan semua itu akan kembali kepada sang pencipta. 

Selamat Idul Adha semuanya sehat sehat selalu dimanapun kalian berada, semoga ini menjadi pelajaran bagi penulis maupun bagi khalayak.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline