Lihat ke Halaman Asli

muhammadardiansyah

mahasiswa UIN Gusdur Pekalongan

Mahasiswa KKN 60 Kelompok 50 UIN Gusdur Pekalongan Berkebun bersama Masyarakat Dusun Songgowedi Desa Songgodadi

Diperbarui: 16 November 2024   13:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN 60 Kelompok 50 UIN Gusdur Pekalongan/Dok. pri

Pekalongan - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) 60 kelompok 50 UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan (UIN Gus Dur) berpartisipasi bersama masyarakat pada bidang Perkebunan

Mahasiswa KKN berpartisipasi dalam berbagai kegiatan salah satunya berkebun para mahasiswa melakukan kegiatan tersebut untuk membantu para petani memanen hasil panen mereka. Ada bermacam jenis sayuran yang di panen seperti daun bawang,wortel,kol,bawang merah dan putih,tomat,

Salah satu mahasiswa KKN yang berpartisipasi, Vika, mengatakan, “lebih seru memanen sayur dan memasak hasil panen sendiri ketimbang beli di pasar dan langsung dimasak” dengan mengikuti kegiatan ini para mahasiswa jadi lebih paham dengan tumbuhan khususnya sayuran karena selama ini yang kita tau hanya membeli tanpa tahu bagaimana cara mereka menanam dan memanen.

Sementara itu, kegiatan ini dihadiri langsung oleh para petani sayur di Dusun Songgowedi, dalam kegiatan tersebut juga para petanj berterima kasih kepada para mahasiswa sudah membantu dalam memanen sayur mereka dengan adanya kegiatan ini pekerjaan mereka jauh lebih cepat.

Kegiatan ini berlangsung di Dusun Songgowedi pada pagi hari jam 07.00 bertempat di ladang Ibu Novi. Kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa petani yang dimana salah satunya pemilik ladang tersebut. Kegiatan tersebut juga memberikan edukasi kepada para mahasiswa bahwa berkebun adalah salah satu kegiatan yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga memberikan banyak manfaat, baik untuk kesehatan, lingkungan, dan juga ekonomi. Melalui edukasi tentang berkebun, kita bisa memperoleh berbagai pengetahuan penting.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline