Citayam Fashion Week merupakan fenomena yang kerap kali dibahas belakangan ini diberbagai media baik dari lokal maupun mancanegara.
Mungkin banyak dari kalian yang sudah mendengar fenomena ini, namun sebenarnya apa itu Citayam Fashion Week? Citayam Fashion Week adalah aksi peragaan busana di zebra cross layaknya model yang sedang berjalan di catwalk.
Bedanya 'model' yang memperagakan bukanlah supermodel melainkan anak-anak remaja yang berasal dari Depok, Citayam, Bojonggede, dan sektiran Jakarta. Tak hanya berjalan di atas zebra cross mereka juga kerap kali mengenakan busana yang nyentrik. Inilah yang melatar belakangi istilah Citayam Fashion Week Lalu bagaimanakah fenomena ini berawal?
Citayam Fashion Week berawal dari video wawancara anak-anak remaja yang beredar di media sosial. Video itu menampilkan jawaban yang masih polos sehingga mengundang gelak tawa netizen
Dari wawancara itulah menghasilkan ikon-ikon Citayam Fashion Week seperti Bonge, Jeje slebew, Kurma, Roy dll yang berasal dari sekitaran Jakarta.
Adanya Citayam Fashion ini menarik berbagai perhatian kalangan mulai dari masyarakat biasa, pejabat daerah, model hingga para artis yang ikut meramainkan Citayam Fashion Week. Berbagai macam pendapat mengenai Citayam Fashion Week ini bermunculan seperti Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Menparekreaf) Sandiaga Salahuddin Uno yang mendukung Citayam Fashion Week.
Sandiaga memberikan apresiasi terkait iC#de-ide hingga terjadinya 'Citayam Fashion Week'. Menurutnya hal ini juga berpengaruh dengan penjualan UMKM di sekitar Dukuh Atas. Untuk diketahui, trotoar Dukuh Atas ini jadi perbincangan karena ramainya para remaja yang nongkrong seakan-akan menguasai area tersebut.
Hal tersebutlah yang menjadikan beberapa orang tidak setuju mengenai Citayam Fashion Week karena banyak dari remaja tersebut yang tidak kembali ke daerah asal melainkan tidur di berbagai fasilitas umum yang dapat mengganggu kenyaman masyarakat. Selain itu Citayam Fashion Week juga menyebabkan kemacetan karena mereka menggunakan zebra cross sebagai ajang fashion show yang menyebabkan kerumunan hingga terjadi kemacetan yang tidak dapat terhindarkan.
Dari fenomena diatas dapat disimpulkan bahwa Citayam Fashion week ini menimbulkan pro dan kontra oleh masyarakat sehingga sampai saat ini Citayam Fashion Week masih menimbulkan perdebatan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H