Yang dinamakan bakat disini adalah suatu kemampuan bawaan dari setiap orang, atau sebuah potensi yang masih perlu dilatih atau diasah maupun dikembangkan sedikit saja sehingga dapat mewujudkannya. Sedangkan yang dinamakan minat adalah suatu keinginan atau perasaan yang berada dalam diri setiap orang untuk melakukan segala sesuatu.
Ciri-ciri bakat diantaranya yaitu :
1. Anak melakukan suatu hal dengan perasaan senang atau bahagia. Jika anak melakukan suatu hal yang pernah dialaminya maka rasa senang itu muncul kembali.
2. Biasanya anak memahami yang berhubungan lebih cepat dan sering melakukan hal lain dengan atas kemauannya sendiri atau inisiatif sendiri.
3. Hal apapun yang dilakukan anak mengarah pada pencapaian sebuah prestasi, meskipun orang tua menganggap bahwasannya itu bukan prestasi dari anaknya sendiri.
Bakat sendiri mempunyai 3 aspek diantaranya yaitu :
a. Aspek Psikomotor contohnya kekuatan fisik, kecepatan gerak, dan ketepatan.
b. Aspek Intelektual contohnya mengingat atau daya ingat.
c. Aspek Perseptual contohnya faham terhadap sesuatu hal.
Minat sendiri juga dapat dibagi menjadi 2 bagian yaitu :
1. Minat Pribadi biasanya ditunjukkan pada suatu kegiatan yang spesifik. Contohnya : minat olahraga, musik, tarian dan komputer.