Lihat ke Halaman Asli

Muhammad Iqbal

Ilmu yang bermanfaat

PMM UMM Memberikan Sosialisasi dan Edukasi kepada Siswa Kelas 6 SDN 1 Petungsewu tentang Manajemen Produktif di Ruang Publik

Diperbarui: 20 April 2022   22:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar pemaparan power point untuk bahan sosialisasi/dokpri

 


Mahasiswa UMM dalam program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) gelombang 4 kelompok 59 tahun 2022 yang beranggotakan Diana Anggun Prahartiwi S, Dwiky Budi Kurniawan, Maya Nur Aeni, Firdha Salma dan Muhammad Iqbal Melakukan Program sosialisasi dan edukasi tentang manajeman waktu produktif diruang publik.

Kegiatan dengan bentuk sosialisasi untuk mengedukasi para siswa kelas 6 SDN 1 Petungsewu dalam hal membantu memanfaatkan waktu produktif selama pandemi, terkait dengan kegiatan belajar mengajar yang terkendala dengan adanya pandemic covid-19 maka dari itu diberikan wadah untuk memberikan ruang dalam hal mengisi kekosongan jadwal agar menjadi lebih produktif.

Sosialisasi dan edukasi manajemen waktu produktif diruang publik ini dilaksanakan diruang kelas SDN 1 Petungsewu dengan terget siswa kelas 6 pada 1 April 2022 yang lalu sebentar lagi akan lulus dan melanjutkan jenjang Pendidikan yang lebih tinggi.

             

Gambar pemaparan sosialisasi terkait edukasi managemen waktu produktif/dokpri

Kegiatan ini diawali dengan penjelasan dari Diana Prahartiwi Anggun S pengertian kenakalan remaja dan bentuk-bentuk kenakalan remaja serta cara pencegahannya. 

Kemudian Penjelasan mengenai penyebab kenakalan remaja apa saja dan hal-hal yang harus diperhatkan. Dilanjutkan pemutaran video edukasi kenakan remaja di Indonesia. 

Selanjutnya, Maya Nur Aeni menjelskan pengertian waktu luang. Contoh kegiatan agar tetap produktif dan bermanfaat seperti olahraga, kesenian serta kegiatan keagamaan. Kegiatan terakhir yaitu diskusi sama siswa kelas 6 mengenai setelah lulus sekolah mau melanjutkan sekolah dimana dan masing-masing siswa menyebutkan cita-citanya.

Dalam hal membantu pendampingan siswa kelas 6 SDN 1 Petungsewu  untuk tumbuh kembang di masa remajanya saat ini perlu bimbingan dan arahan dari senior yang turut serta mendidik dan memberi edukasi terkait masa sulitnya dalam Pendidikan sekarang yang tak lain terkendala dengan adanya pandemic ini, tak lupa memberikan  akhlak  yang baik dalam bersikap di sekolah maupun lingkungan masyarakat sekitar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline