Lihat ke Halaman Asli

Tetap Produktif di Tengah Pandemi Bersama PT Inizio

Diperbarui: 17 November 2021   12:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

PT Inizio merupakan UMKM yang bergerak di bidang furnitur yang terletak di Desa Nolokerto, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal. Dilansir dari humas.jatengprov.go.id, Efran selaku CEO PT Inizio mengungkapkan bahwa furniture yang diproduksi akan diekspor ke luar negeri. Sebanyak 72% diekspor ke Eropa, 18% ke Amerika, 7% ke Asia, dan 3% ke Afrika.

Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah pada tahun 2020 pernah berkunjung ke PT Inizio. Beliau gowes naik sepeda dan mampir ke lokasi untuk melihat-lihat dan juga bercakap-cakap dengan pimpinan serta karyawan. Bahkan, beliau memuji kinerja PT Inizio yang tetap produktif di tengah pandemic dan tidak melakukan PHK terhadap karyawannya.

Di tahun 2021 ini, PT Inizio membuka lowongan pelatihan anyam dengan lama pelatihan 1 bulan. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi yaitu laki-laki atau perempuan, usia maksimal 45 tahun, ijazah tidak diutamakan, minat langsung membawa lamaran ke PT Inizio. Adapun fasilitas selama pelatihan yaitu mendapatkan uang transport dan uang saku. Menurut penulis, ini merupakan hal yang sangat menarik karena biasanya lowongan pekerjaan hanya untuk perempuan, jarang sekali lowongan yang dibuka untuk laki-laki.

Berdasarkan observasi yang dilakukan penulis di PT Inizio, para peserta dilatih oleh pelatih, mulai dari menyiapkan bahan, memasang rotan, serta menganyam hingga menjadi produk furniture. Adapun peserta pelatihan berasal dari berbagai daerah di Jawa Tengah. Pelatihan ini dimulai dari pukul 07.00 – 16.00 WIB.

Adanya pelatihan ini memiliki dampak positif bagi masayarakat yang kehilangan pekerjaannya maupun bagi para lulusan sekolah yang belum mendapatkan pekerjaan, tentunya dengan batasan usia maksimal 45 tahun. Beberapa manfaat yang diperoleh apabila mengikuti pelatihan ini yaitu menambah pengetahuan dan keterampilan dalam menganyam, mendapat uang transport dan uang saku selama pelatihan, dan apabila kinerja kita baik maka akan direkrut sebagai karyawan.

PT Inizio telah memberikan peluang yang menjanjikan dan tetap produktif di masa pandemi yang serba sulit. Tugas kita sebagai masyarkat seharusnya bisa memanfaatkan peluang dengan baik agar kita mampu menumbuhkan keterampilan diri.

Muhammad Ainul Yaqin

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline