TANGERANG, 30 Maret 2024- Pondok Pesatren Al-Ishlah merupakan Lembaga Pendidikan formal dan non formal yang berada di Kampung Cisauk Girang, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, yang dipimpin langsung oleh Ustadz Muksin Humasi, S.Pdi. Baru-baru ini di Bulan Suci Ramadhan, Pondok Pesantren Al-Ishlah telah mengadakan kegiatan santunan Anak Yatim-Piatu untuk anak-anak yang berada di wilayah kampung Cisauk Girang. Adapun dana yang diperoleh dalam kegiatan ini dari adanya flyer Open Donasi yang disebar melalui Media Sosial pribadi para alumni santriwan dan santriwati Pondok Pesantren Al-Ishlah, sehingga banyak para donator yang mensisipkan hartanya untuk kegiatan santunan yatim-piatu ini. Jumlah dana yang terkumpul pada kegiatan santunan Anak Yatim-Piatu pada kali ini sebanyak Rp11.450.000,- dari beberapa donatur dan alumni santri pondok pesatren Al-Ishlah.
Pembagian santunan
Doa bersama
Kegiatan ini dilaksankan di Aula Pondok Pesantren Al-Ishlah, pada pukul 16:00. Dengan jumlah anak yatim-piatu yang terdata 50 orang. Dengan jumlah tersebut Pondok Pesantren Al-Ishlah memberikan paket sembako sejumlah R100.000 dan uang saku sejumlah RP100.000. Dan kegiatan ini ditutup dengan foto bersama dan doa Bersama para anak yatim dan pimpinan pondok pesantren Al-Ishlah.
Kegiatan ini juga ditutup dengan mensosialisasikan penerimaan Siswa-siswi baru MTS Nurul Falah CIsauk di Pondok pesantren Al-Ishlah untuk anak-anak yatim yang memiliki kekurangan dalalm segi ekonomi bisa dapat melanjutkan Pendidikannya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI