"Santi League Tournament: Persahabatan Melalui Sepak Bola dan Pemberdayaan UMKM di Kedung Waringin Lapangan Kwait"
"Santi League Tournament" adalah sebuah ajang turnamen sepak bola persahabatan yang telah dilaksanakan di Kedung Waringin Lapangan Kwait pada tanggal 3 sampai 4 Februari 2024. Acara yang diadakan oleh Santy Yuliawati Sandali SM dan tim Gesitnya, disambut dengan lancar dan meriah. Selain menjadi sarana bagi para peserta dalam menguji kemampuan teknik sepak bolanya, kegiatan ini juga dapat mempererat tali persaudaraan dan membantu pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di sekitar lingkungan tersebut.
Tidak hanya menarik peserta sepak bola dari berbagai latar belakang, turnamen ini juga diikuti oleh para pelaku UMKM di bidang kuliner, fashion, dan kerajinan tangan. Sebagai fasilitator, Santy Yuliawati Sandali SM dan tim Gesitnyapun turut memamerkan produk-produk UMKM. Inisiatif tersebut dapat menjadi langkah awal bagi para pelaku UMKM dalam mempromosikan produk dan usaha mereka kepada masyarakat luas, di tengah kebangkitan perekonomian lokal.
Menyoal persahabatan, Santi League Tournamen menjadi sebuah ajang silaturahmi antarpeserta sepak bola. Terdapat pula koneksi asmara yang terjalin antara peserta sepak bola. Hal ini menunjukkan bahwa acara ini dapat menjalin kedekatan di antara masyarakat dan meningkatkan kualitas relasi yang baik. Dalam team peserta pun nampaknya membentuk tali persahabatan yang baik, karena di setiap pertandingan tim menyanyikan yel yel dengan semangat tinggi dan bergotong-royong melakukan persiapan sebelum maupun sesudah pertandingan.
Melihat kesuksesan Santi League Tournament ini, pada tahun depan Santi Yuliawati Sandali SM beserta tim akan kembali menyelenggarakan turnamen dengan lebih meriah. Misi utama dari kegiatan yang dibuat adalah membuka wawasan dan kesempatan yang luas. Turnamen tersebut akan memperlihatkan pertandingan sepak bola yang lebih menarik lagi, peserta pun berasal dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.
Selain itu, akan ada banyak UMKM lokal yang terlibat dan berkesempatan untuk mempromosikan produknya. Diharapkan turnamen tersebut dapat memberi dukungan pada perekonomian lokal dan meningkatkan persahabatan antarwarga untuk menghasilkan lingkungan yang lebih harmonis dan dinamis.
Mari kita memberikan dukungan pada Santi Yuliawati Sandali SM dan tim Gesitnya dalam merencanakan kegiatan berikutnya. Melalui acara Santi League Tournament dan kegiatan-kegiatan serupa, kita dapat memupuk rasa kebersamaan yang positif serta turut andil dalam pemberdayaan perekonomian dengan aktif mempromosikan UMKM lokal. Semoga ke depannya, kegiatan semacam ini bisa lebih meruah dan dapat membawa dampak positif bagi masyarakat secara keseluruhan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H