Lihat ke Halaman Asli

Terminologi Manusia dalam Al Qur’an beserta Ayat-ayat nya

Diperbarui: 25 November 2015   13:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Fiksiana. Sumber ilustrasi: PEXELS/Dzenina Lukac

BAB I

PENDAHULUAN

Manusia secara psikologis disebut sebagai makhluk yang penuh tanda tanya dan sulit dipahami. Psikologis manusia sukar untuk dikaji disebabkan konfliknya perilaku yang melekat pada diri manusia tersebut[1]. Al-Quran menyifati manusia, umpamanya: “Sebagai makhluk yang paling sempurna dan sebaik-baiknya bentuk[2], makhluk yang mulia dibanding makhluk yang lainnya[3], manusia juga diberi bekaldan potensi yang baik ataupun buruk[4]

Sehingga dalam proses penyempurnaan itu manusia berdiri sebagai subjek yang sadar dan bebas menentukan pilihan; baik ataupun buruk, jalan kebajikan ataupun kejahatan, berlaku taqwa atau fujr, atau jalan yang menyebabkan dirinya terpelihara dan memilih jalan kebinasaan.

Manusia adalah makhluk Allah yang paling sempurna, baik dalam aspek jasmaniyahnya lebih-lebih rohaniyahnya. Karena kesempurnaannya itulah maka untuk dapat memahami, mengenal secara dalam dan totalitas dibutuhkan keahlian yang spesifik. Hal itu tidak mungkin dapat dilakukan tanpa melalui studi yang panjang dan hati-hati tentang manusia melalui Al Qur’an dan sudah tentu harus dibawah bimbingan dan petunjuk Allah SWT, serta berparadigma pada proses pertumbunhan dan perkembangan eksistensi diri yang terdapat pada para nabi, Rasul dan khususnya nabi Muhammad SAW.[5]

BAB II

PEMBAHASAN

Dalam Al-Qur’an terdapat berbagai makhluk ciptaan Allah, baik yang berupa makhluk hidup maupu makhluk mati. Makhluk yang memiliki kapasitas untuk hidup terdiri atas malaikat, jin/ iblis, manusia, binatang, tumbuh-tumbuhan. Dalam Al Qur’an, istilah yang digunakan untuk menyebut makhluk yang namanya manusia ini beberapa, yakni:

  1. Ins, Insan dan Uns

Kata-kata Insan diambil dari kata asal Uns yang mempunyai arti jinak, tidak liar, senang hati, tampak atau terlihat[6], seperti yang tedapat dalam firman Allah SWT.

 

ôs)s9 $uZø)n=y{ z`»|¡SM}$# þÎû Ç`|¡ômr& 5OÈqø)s? ÇÍÈ

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline