Lihat ke Halaman Asli

H. Muchtar Bahar

Ingin hidup lebih lama untuk berbagi

In Memoriam "Dr. H. Mafri Amir. M. Ag"

Diperbarui: 15 Januari 2022   19:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Pada tanggal  13 Januari 2022 saya membaca undangan Rapat Kerja membahas program SMP IT Al Muttaqiin Bogor, tahun 2022-2023, sekaligus pula melakukan evaluasi kinerja Yayasan Pembangunan Manusia Utama Indonesia (YPMUI) yang menjadi lembaga induk sekolah ini. 

Acara direncanakan akan berlangsung di SMP It Al Muttaqiin yang berada desa Sukajadi, Kecamatan Taman Sari, Bogor. Dr. H Mafri Amir salah satu dari anggota Pengurus YPMUI adalah Dr.H.Mafri Amir. Mag, dengan jabatan Katua III. 

Selaku Ketua Umum adalah  Hj. Yulna Zein, SH.MH, Drs.H. Farhan Muin Datuk Bagindo, Msi, sebagai Ketua Pembina dan Prof.Dr. Masri Mansyur sebagai Ketua Pengawas.

Undangan yang dibagikan oleh  H Agusri Said. S.Sos selaku perwakilan YPMUI di Lembaga Pendidikan SMP IT Al Muttaqiin, menyegarkan kenangan pada almarhum Mafri Amir. Almarhum juga aktif di payuyuban Awak Sano Awak (ASA) di Ciputat dan sekitarnya.  

Saya ingat dalam beberapa kali pertemuan di TK Salman, di Ciputat. "Harus dibuat daftar  siswa yang kurang mampu, dengan data orang tua plus foto".  Lembar info ini ditawarkan kepada teman teman dan masyarakat secara intensif untuk menjadi orang tua asuh". 

Dalam perkembangan nya  data dan informasi siswa yang dibantu oleh orang tua asuh nya selalu up-date, dikirimkan kembali secara berkala pada donator itu" saran dari almarhum, untuk gerakan penggalangan dana sekolah ini.

Kami sering bertemu di Ciputat dalam acara ASA, YPMUI,  dibawah ketua umum Prof Dr.Armai Arif dan juga Priode 2013 hingga sekarang yang dipimpin oldeh ketu umm  Profesor Dr.Hj. Ilza Mayuni. MA, Gebu Minang  di rumah Almarhum H Yanuar Muin, Cipete Jakarta Selatan. Almarhum aktif dalam Pengurus Iluni IAIN Imam Bonjol  se Jabodetabek  priode 2007-2012

Almarhum Dr. H. Mafri Amir, M.Ag juga merupakan Dosen UIN Syarif Hidayatullah Ciputat, sejak 2003. Putra Koto Sani, Solok ini juga pernah menjadi Staf Wapres RI pada masa Wapres Jusuf Kalla, bersama Prof. Azyumardi Azra. periode 2004-2009 dan asisten staf khusus Wakil Presiden Jusuf Kalla periode 2014-2019.

Mafri Amir lahir di Koto Sani, Nagari Padang Balimbing Kabupaten Solok, 11 Februari 1958, meninggal di RS Hermina, Ciputat, 27 Desember 2021,  dengan usia 63 tahun. Almarhum dimakamkan di kampung halaman Koto Sani, Sumatera Barat.

Kakanda Nuswar yang pernah aktif di Harian Semangat Padang, menyampaikan bahwa almarhum adalah warttawan senior di Sumatera Barat  serta Pengurus Persatuan Tarbiyah (Perti), Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatra Barat. Pernah aktif di harian Semangat dan menjadi dosen Dosen Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Imam Bonjol Padang (sebelumnya bernama IAIN), sebelum merantau ke Jakarta. Saat manjadi mahasiswa aktif menerbitkan media kampus  "Suara Kampus"  bersama Shofwan Karim, Yulizal Yunus, Fachrul Rasyid, Herman L dan Emma Yohana. Penah juga menjadi wartawan Majalah Kiblat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline