Lihat ke Halaman Asli

Felix Tani

TERVERIFIKASI

Sosiolog dan Penutur Kaldera Toba

Bom di Katedral Makassar, Gereja Katolik Tidak Marah

Diperbarui: 29 Maret 2021   14:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi perayaaan Minggu Palma di Gereja Katolik (Foto: st-yohanesbosco.com)

"Ya, Tuhanku, ya, Allahku, ampunilah pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral Makasar, sebab dia tak mengerti apa yang telah diperbuatnya. Amin."

Andaikan dua insan pelaku bom bunuh diri di depan Gereja Katedral Makasar bisa menghargai makna  Minggu Palma, maka dia mungkin tak akan meledakkan diri di sana pada hari Minggu tanggal 28 Maret 2021, pagi sekitar pukul 10.28 WITA.

Bagi Gereja Katolik, Minggu Palma bermakna sebagai  pengingat akan kehadiran Kristus, Raja Damai, di tengah umat yang mendamba kehidupan yang bebas dari segala derita akibat dosa.  

Daun palma yang dilambai-lambaikan umat saat perayaan Minggu Palma adalah simbol kemenangan atas ketakutan, kekerasan, kesakitan, kehinaan, dan kematian.

Hari Minggu pagi kemarin (27/3/2021), umat Katolik Gereja Katedral Makasar baru saja usai melambaikan daun palma dalam perayaan misa. Mereka melangkah keluar gereja dengan daun palma di tangan. Suasana sungguh damai.

Tak dinyana,  suasana damai itu tiba-tiba terkoyak hebat. Sebuah bom bunuh diri meledak di pintu masuk Katedral. Lagi,  sebuah simbol kekerasan intoleratif dipanggungkan. Kontras dengan kedamaian yang disimbolkan daun palma.

***

Apakah Gereja Katolik, hirarki dan umat awam, marah atas kejadian bom bunuh diri di Katedral Makasar? Tidak, sama sekali tidak.  Sebab tidak ada pihak yang harus dimarahi. Juga tidak ada alasan untuk marah. 

Karena itu, mewakili Gereja Katolik, Mgr. Ignatius Suharyo, Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), cukup menyatakan keprihatinan mendalam. Katanya, peristiwa bom itu merupakan kekerasan simbolik yang mestinya menjadi keprihatian seluruh bangsa. Itu saja. [1]

Kejadian bom bunuh diri di area Gereja Katolik bukan hal baru di negeri ini. Peristiwa semacam itu sudah berkali-kali terjadi, terutama di pulau Jawa. Beberapa kejadian bahkan makan korban jiwa umat Katolik dan umat Islam.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline