Lihat ke Halaman Asli

MSyamsuddin

Mahasiswa

Pentingnya Mengajarkan Pedidikan Al-Qur'an Kepada Anak di Usia Dini (KKN Posko 13 Kel. Pongangan)

Diperbarui: 9 September 2023   09:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Data Pribadi (KKN Posko 13)

Tingginya tingkat kesadaran masyarakat Muslim akan pentingnya memberikan pendidikan Al-Quran pada usia dini telah membawa kemajuan pesat dalam mengembangkan pengalaman pendidikan Al-Quran. Hukum membaca Al-Quran bagi umat Islam adalah wajib, hal ini juga dijelaskan dalam beberapa surat Al-Quran yang mengatakan bahwa membaca Al-Quran adalah  kewajiban bagi umat Islam. Salah satu hal yang patut diajarkan kepada anak adalah  tentang Al-Quran, karena Al-Quran merupakan pedoman hidup manusia. Dengan mempelajari Al-Quran, berarti anak-anak dapat memperoleh pendidikan yang baik untuk menjadi umat Islam yang taat beragama. 

Selain itu, melalui membaca Al-Quran, manusia akan mendapat hidayah dari Allah untuk  kehidupan yang lebih baik. Fakta inilah yang menjadi motivasi para mahasiswa KKN MIT 16 Posko 13 Uin Walisongo Semarang untuk berusaha mengobarkan semangat anak-anak belajar Al Quran sejak dini. 

Program kerja ini bertujuan untuk membantu anak-anak yang mengalami kesulitan belajar mengaji, membaca dan membantu mereka menerapkan pola hidup sehat dengan baik dan benar. 

Pelaksanaan program kerja penunjang kajian Al-Quran.  Melalui kegiatan ini Mahasiswa Kkn Posko 36 melakukan belajar mengaji bersama anak-anak yang kurang lebih ada 25 anak yang bermacam-macam usia, dimulai usia 3 tahun sampai 13 tahun. Kegiatan ini memanfaatkan waktu antara Maghrib dan Isya dengan efektif untuk beribadah kepada Allah dan memperdalam wawasan keagamaannya dan tidak meng-habiskan waktunya untuk  hal-hal yang kurang bermanfaat.

Sumber Data Pribadi (KKN Posko 13)

Sumber Data Pribadi (KKN Posko 13)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline