Lihat ke Halaman Asli

M Solichin

Menulis dengan hati

Babinsa Koramil 03/GP Lakukan Komsos Jelang Buka Puasa

Diperbarui: 8 Mei 2019   19:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Babinsa Serda Ade bersama para pemuda RW.08 Kemanggisan

JAKARTA BARAT - Berkah bulan Ramadhan 1440 H, Babinsa Koramil 03/GP Serda Ade Syafrudin melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga masyarakat dan berburu takjil (makanan berbuka puasa) di lokasi wisata kuliner "Kampung Jajan Ramadhan Kemanggisan" yang terletak di Jalan Kemanggisan Ilir Raya, Gang Arjuna 1C, RT 003/RW.08 Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat.

Suasana kampung jajan ramadhan di RW08 Kemanggisan

Di Kampung Jajan Ramadhan Kemanggisan, Serda Ade terlihat akrab dengan para pedagang yang menjajakan berbagai macam kuliner, seperti kolak, asinan, bihun goreng, gorengan, keripik, rempeyek, lontong, risol, aneka buah dan masih banyak lagi.

"Saya selaku Babinsa, melaksanakan komsos adalah salah satu upaya mendekatkan diri dengan masyarakat sebagai bentuk kemanunggalan TNI dan Rakyat, selain itu pada sore ini sekaligus membeli penganan buat buka puasa di Makoramil 03/GP," ujar Serda Ade kepada awak media, Rabu (8/5/2019)Sore.

Babinsa Serda Ade bersama para pedagang

Sementara itu di tempat yang sama, Ella yang menjual paket Takjil mengungkapkan rasa antusiasnya atas kedatangan Serda Ade. "Semoga berkah dagangan kami dibeli Babinsa Serda Ade sekaligus mau beramah tamah dengan kami para pedagang kecil," tandas Ella.

Selanjutnya Serda Ade juga menyambangi para pemuda setempat yang sedang bercengkrama atau "Ngabuburit" jelang buka puasa.

"Terima kasih Bapak Babinsa Serda Ade dari Koramil 03/GP yang berkenan bersilaturahmi dengan kami para pemuda," pungkas Muhamad Ichwan dengan penuh semangat.Berdasarkan pantauan awak media, Serda Ade juga melakukan komsos dengan Ibu Iyut pedagang makanan campur dan Farah penjual timun suri. Komsos berjalan aman,tertib dan lancar. (M.Solichin)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline