Lihat ke Halaman Asli

M Solichin

Menulis dengan hati

Dandim 0503/Jakarta Barat Pimpin Upacara Penghormatan Terakhir atas Wafatnya Pelda Edy S. Zaman

Diperbarui: 28 Maret 2019   21:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Babinsa Kembangan Tutup Usia, Almarhum Pelda Edy Surya Zaman

Dandim 0503/Jakarta Barat Pimpin Upacara Penghormatan Terakhir Atas Wafatnya Pelda Edy S. Zaman

JAKARTA BARAT - Keluarga Besar Koramil 07/Kembangan Kodim 0503/JB berduka, salah satu Babinsanya yakni Pelda Edy Surya Zaman menghembuskan nafas terakhir pada pukul 07.00 WIB, Kamis (28/03/2019) Pagi di Rumah Sakit Kanker Dharmais. Almarhum Pelda Edy Surya Zaman merupakan Babinsa 1 Kelurahan Kembangan Koramil 07/Kembangan.

Suasana upacara militer pemakaman Almarhum Pelda Edy S. Zaman

Diiringi isak tangis keluarga dan kerabat dekat Almarhum, prosesi pemakaman diawali dengan sholat jenazah di Masjid Al - Ikhwan, Komplek Permata Meruya No.13, RT.13/RW.7, Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat dan selanjutnya dilaksanakan  upacara militer, penyerahan jenazah dari Bapak H. Heri, perwakilan dari pihak Keluarga almarhum kepada TNI yang diterima langsung oleh Komandan Kodim 0503/JB Letkol Arh R.Jatmiko .P.C, S.E, M.I.Pol.

"Saya atas nama pemerintah mengucapkan banyak terima ksih atas bantuan semua keluarga atas berlangsungnya pengurusan persemayaman Almarhum Pelda Edy Suriya Zaman," ucap Dandim 0503/JB.

Dandim 0503/JB Letkol Arh. R. Jatmiko Adhi P.C, SE, M.I.Pol memimpin upacara persemayaman almarhum secara militer

"Dan bagi keluarga yang ditinggalkan agar tetap tabah. Atas nama bangsa dan negara menerima  jasa-jasanya selama melaksanakan tugas yang diemban semasa hidupnya. Selanjutnya jenazah Almarhum Pelda Edy Surya Zaman akan kami makamkan  di TPU Joglo, Kelurahan Joglo, Kecamatan Kembangan Jakarta Barat," tambah Dandim dalam sambutannya.

Seluruh Keluarga Almarhum, rekan-rekan Almarhum serta kerabat Almarhum tampak khidmat menyimak sambutan Dandim 0503/JB. Termasuk para perwira yang hadir yang terdiri dari para Danramil jajaran Kodim 0503/JB, Wadanramil 01/TS, Para Pasi jajaran Kodim 0503/JB serta pasukan upacara dari Yon Mekanis 203/AK 1 SST Pimpinan Letda inf Obet Koyari.

Upacara militer di halaman Masjid Al-Ikhwan

Berdasarkan data yang dihimpun dari pihak keluarga, Almarhum Pelda Edy Surya Zaman merupakan anak pertama dari lima bersaudara dari pasangan Bapak Syahban dan Ibu Nuriyah. Almarhum meninggal di RS Kanker Dharmais, karena sakit. Almarhum Pelda Edy Surya Zaman meninggalkan seorang istri dan 6 orang anak yaitu Desi Anggriani, Shelly Anggriani Siahaan, Shella Anggriani Siahaan, Novia Edyyanti Putri, Sahla Putri Amelia Edy dan Raisya Siahaan.

Sementara itu ditempat yang sama Danramil 07/Kembangan mengucapkan turut belasungkawa atas wafatnya Almarhum. "Saya atas nama Keluarga Besar Koramil 07/Kembangan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, atas wafatnya Almarhum Pelda Edy Surya Zaman, kami sangat kehilangan. Dan bagi keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan dan kekuatan," pungkas Danramil 07/Kembangan Kapten Inf. Misin kepada awak media.

Jenazah Almarhum Pelda Edy Surya Zaman

Kegiatan upacara persemayaman dengan upacara militer berlangsung khidmat, aman, tertib dan lancar. (M.Solichin)



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline