Burung Hitam, Kepak Hitam
Burung hitam, kepak hitam
Melepas desah
Hingga malam menjadi basah
Burung hitam kepak hitam
Melepas gairah
Tubuh menggeliat rebah
Burung hitam kepak hitam
Mengarungi udara yang gelisah
Angin mendekap pasrah
Seribu jari dari masa silam