Lihat ke Halaman Asli

Mohrizadd

profesi sebagai honorer di Kantor Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Parigi Moutong

Telaga Tambing, Surga Tersembunyi di Kawasan Napu Sulawesi Tengah

Diperbarui: 26 Mei 2023   14:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Rano Kalimpa'a  atau juga disebut dengan Telaga tambing adalah  sebuah kepingan surga yang berada  di Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara-Napu, Kabupaten Poso. Kawasan itu mudah diakses wisatawan karena berdekatan  dengan jalan raya poros Palu-Napu Sulawesi tengah,Indonesia

Dengan jarak 90 km dari selatan kota palu atau hanya ditempuh dengan sekitar 3 jam saja kita sudah bisa menikmati semua keindahan yang berada di telaga tambing tersebut, akses ditempuh bias mengguanakan roda dua dan roda empat.

Saat kita memasuki kawasan wisata Telaga Tambing, pengunjung disambut pemandangan yang mengindahkan mata dengan pohon endemik yang sangat rindang,dan  ada beberapa tumbuhan seperti anggrek dan kantung semar yang sangat indah untuk dilihat dan diabadikan untuk kebutuhan dokumentasi serta bahan penelitian untuk mahasiswa semester akhir.

Tak hanya itu ditelaga tamping juga  surganya satwa endemik seperti Rangkong, Anoa, dan Elang Sulawesi yang berkembangbiak di kawasan Telaga Tambing. Burung burung yang sangat indah berkicau dipagi hari sangat membuat pengunjung antusias melihatnya langsung serta tak jarang juga banyak pebdatang berkeliling di telaga tambing yang berukuran seluas 6 hektare itu .

Tak  heran jika objek Wisata Telaga Tambing menjadi salah satu destinasi yang populer dikunjungi, terutama dikala libur. Ditempat tersebut juga menyewakan tempat untuk camping bagi warga atau pengunjung yang mau menginap atau camping.

Berkemah ditelaga tambing seperti diajak menyatu dengan alam, dengan keindahan tempatnya serta kerindangan alamnya membuat siapapun camping ditempat itu seakan gamau untuk balik kerumah




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline