Lihat ke Halaman Asli

Wawancara Tokoh Inspirasi Mengenal Tokoh Ketua Bawaslu Kota Tangsel

Diperbarui: 12 Juli 2022   15:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Muhamad Acep yang akrab disapa oleh rekan-rekannya dengan nama Acep adalah seorang pria kelahiran Tangerang, 1 Oktober 1979.

Semasa kuliahnya, pria ini sangat aktif di dalam berbagai Organisasi Kemahasiswaan. Ketegasan, keberanian, dan kemampuan leadership membuatnya dapat dipercaya sehingga memiliki berbagai pengalaman di dalam memimpin, diantaranya beliau pernah menjabat sebagai Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Fakultas Ekonomi UIKA Bogor Tahun 2001-2002, Ketua Korpus Himpunan Mahasiswa Muslim Antar Kampus (HAMMAS) UIKA Bogor Tahun 2002-2003, Presidium Himpunan Mahasiswa Manajemen Indonesia (HMMI) Tahun 2003-2004 dan Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi UIKA Bogor Tahun 2003-2004.

Berbagai pengalaman dan pengabdian di dalam dunia kepemiluan pun sudah pernah beliau lakukan, perjalanannya dimulai sebagai Anggota PPK Serpong pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten Tahun 2006, Anggota PPK Serpong pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Tahun 2008, Anggota PPK Serpong pada Pemilihan Umum Tahun 2009, Ketua KPPS pada Pemilihan Umum Tahun 2014, Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan Tahun 2015, Staff Pendukung Bawaslu Provinsi Banten Tahun 2017, Anggota Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Tangerang Selatan Periode 2017-2018 dan saat ini beliau menjabat sebagai Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tangerang Selatan Periode 2018-2023.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline