Lihat ke Halaman Asli

Hadiri Halal Bi Halal di Masjid Failaka Palmerah Jakarta Barat, Wagub Sandi: Mari Kita Dukung Bersama Asian Games 2018

Diperbarui: 14 Juli 2018   15:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Hadiri Halal Bihalal di Masjid Failaka Palmerah Jakarta Barat, Wagub Sandi: Mari Kita Dukung Bersama Asian Games 2018

Jakarta Barat,

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno atau yang biasa disapa 'Bang Sandi' menghadiri kegiatan Halal Bihalal Bersama Jamaah & Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Failaka & Masyarakat se-Kecamatan Palmerah di Masjid Failaka yang terletak di Jalan Palmerah Utara Raya No.7 RT003/RW06 Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Sabtu Siang tadi (14/07/2018).

Acara Halal Bi Halal di Masjid Failaka Palmerah Jakarta Barat

Dalam acara tersebut turut hadir Ketua & Pengurus DKM Masjid Failaka selaku tuan rumah Dr. H. Mardani Ali Sera, KH. Sobri Lubis, Asisten Administrasi & Kesra (Adkesra) Kota Adm. Jakarta Barat H. Yunus Burhan, Camat Palmerah Zeri Ronazy, Sekcam Palmerah Bambang Sutarno, Lurah Palmerah Muchamad Ilham, Kasipemtrantib Kelurahan Palmerah Kalam Sudin, Ketua & Anggota Forum Masyarakat Palmerah (FORMAPAL), para Ketua RT, RW, LMK, FKDM, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan jamaah Masjid Failaka.

Camat Palmerah Zeri Ronazy bersama Tokoh Masyarakat & Formapal

Dalam sambutannya Wagub Sandi mengucapkan Selamat hari Raya Idul Fitri 1439 H Mohon maaf lahir bathin dan berpesan semoga kekompakkan dapat digalang terus.

Adkesra H. Yunus Burhan bersama Sekcam, Lurah Palmerah & FORMAPAL

Sandi juga menambahkan  terkait penyelenggaraan Asian Games 2018 yang akan datang tinggal 35 hari lagi.

Wagub Sandi bersama Camat Palmerah Zeri Ronazi (nomor dua dari kanan) dan Lurah Palmerah M. Ilham (paling kanan)

"Apalagi adanya Asian Games 2018, Masyarakat Palmerah harus mendukung serta perlihatkan bahwa Kita semua sebagai tuan rumah siap untuk menerima tamu-tamu negara benua Asia, Mari Kita Dukung Bersama dan Mari Kita tunjukkan bahwa Kita adalah bangsa yang ramah, penuh semangat dan jangan lupa Kita jaga kebersihan wilayah sangat diutamakan", tandasnya.

Tampak Wagub Sandi terlihat sumringah dan senyum kepada seluruh jamaah yang hadir.

Sambutan Wagub DKI Jakarta Sandiaga Uno

"Terima kasih atas kehadiran Bapak Wagub Sandi Uno dalam acara halal bi halal  yang dilaksanakan di Masjid Failaka Jalan Palmerah Utara ini, juga kepada FORMAPAL & seluruh masyarakat Kecamatan Palmerah yang turut mendukung dan hadir dalam acara ini", tutur Camat Palmerah Zeri Ronazy kepada awak media.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline