Lihat ke Halaman Asli

Mochamad NoerIkhsan

Mahasiswa Universitas Kebangsaan Republik Indonesia

Wisata Sejarah di Museum Prabu Geusan Ulun

Diperbarui: 11 November 2023   13:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber : inimahsumedang.com

Museum Prabu Geusan Ulun merupakan museum yang berada di wilayah Keraton Sumedang Larang dan  terletak di tengah - tengah kota Sumedang. Museum ini berjarak 50 meter dari alun-alun kota Sumedang. Museum Prabu Geusan Ulun ini berdampingan dengan Gedung Bengkok atau Gedung Negara Kab. Sumedang.

Museum Prabu Geusan Ulun didirikan pada tahun 1950 dan dibuka pada tahun 1974. Museum ini tidak hanya dijadikan tempat untuk penyimpan peninggalan purbakala saja, tetapi juga dapat dijadikan sebagai tempat wisata Pendidikan, Kebudayaan dan sejarah  mengenai Kerajaan yang ada di Sumedang.

Museum Prabu Geusan Ulun ini terdapat bebera Gedung utama, antara lain  :

  • Gedung Pusaka
  • Gedung Gamelan
  • Gedung Srimanganti
  • Gedung Kereta
  • Gedung Bumi Kaler

Koleksi daripada Museum Prabu Geusan Ulun ini terdapat beberapa peninggalan Sejarah dari mulai masa Kerajaan Sumedang Larang hingga masa Kolonial penjajah di wilayah Sumedang. Salah satu peninggalan sejarah paling populer yang ada di museum Prabu Geusan Ulun ini adalah Mahkota Binokasih. Mahkota ini tersimpan rapih di dalam Gedung Pusaka museum Prabu Geusan Ulun Sumedang.

  • Sekilas Tentang Mahkota Binokasih

Mahkota Binokasih merupakan mahkota yang beratnya mencapai 8 kilogram dengan dilapisi emas serta hiasan yang terbuat dari batu giok. Mahkota Binokasih dikaitkan menjadi salahsatu peninggalan yang paling bersejarah karena mempunyai peristiwa penting dalam Sejarah Kerajaan Sumedang Larang. Dimana mahkota ini diberikan atas perintah dari Raja Kerajaan Padjajaran yaitu Prabu Siliwangi dengan menunjuk empat orang kepercayaan nya untuk memindahkan mahkota ini ke Kerajaan Sumedang Larang sebagai penerus kejayaan dari Kerajaan Padjajaran. Kini mahkota Binokasih dibuat sebagai salah satu ikon kebanggan kota Sumedang.

  • Waktu operasional dan Tiket masuk Museum

Museum Prabu Geusan Ulun dibuka pada hari Selasa - Kamis dari jam 08.00 hingga 14.00 WIB dan pada hari Sabtu -- Minggu dari jam 08.00 -- 14.00 WIB. Kemudian museum ini tutup pada hari Jumat serta Hari Libur Nasional. Untuk tiket masuk Museum Prabu Geusan Ulun anda dapat membayar sekitar Rp.5000 untuk wisatawan lokal dan Rp.20.000 untuk wisatawan asing.

Adanya Museum Prabu Geusan Ulun ini diharapkan selain dapat meningkatkan perekonomian kota Sumedang, juga dapat memberikan wawasan Pendidikan, kebudayaan dan Sejarah yang ada di Indonesia khususnya di wilayah Jawa Barat.

sumber referensi : 

https://www.museumprabugeusanulun.org/history




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline