Lihat ke Halaman Asli

MITA GUSTI

GURU KELAS SDN 14 PULAU PUNJUNG

Menyusun Best Practice dengan Metode STAR

Diperbarui: 30 November 2023   08:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL)

pada Mata Pelajaran Matematika Materi Tentang Sudut

Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik

di Kelas 4 SDN 14 PULAU PUNJUNG.

A. PENDAHULUAN

Latar Belakang Masalah

Matematika mempunyai  peranan  penting  dalam  berbagai  displin  ilmu  dan  memajukan  daya  pikir  manusia  seperti yang tercantum  dalam (Departemen  Pendidikan  Nasional,2006) yaitu  peningkatan  mutu  pendidikan diarahkan  untuk  meningkatkan kualitas  manusia  Indonesia  seutuhnya  melalui  olah  hati,  olah  pikir,  olah rasa,  dan  olahraga agar  memiliki  daya  saing  dalam menghadapi  tantangan  global.

Matematika  diberikan untuk  membekali  peserta  didik  dengan  kemampuan  berpikir  logis,  analitis,  sistematis,  kritis  dan  kreatif, serta kemampuan bekerja sama. Pembelajaran  matematika  yang  masih  rendah  disebabkan  karena  berbagai  permasalahan.

Salah satu  permasalahan  dalam  pembelajaran  matematika  yaitu  anggapan  dari  sebagian besar  siswa  bahwa matematika adalah pelajaran yang sulit dan membosankan, sehingga banyak peserta didik yang kurang menyukai pelajaran matematika bahkan menjadikan matematika sebagai salah satu pelajaran yang harus dihindari. Padahal peserta didik yang kurang menyukai pelajaran matematika dapat mengalami kesulitan dalam memahami materi  yang  disampaikan  dan  berdampak  pada  rendahnya  prestasi belajar  matematika.

Hal  tersebut sesuai  dengan  pendapat (Slameto,  2010). bahwa  peserta didik  dengan  tingkat  kecemasan  yang  tinggi  tidak berprestasi sebaik peserta didik dengan tingkat kecemasan yang rendah.

Jenis Kegiatan

Kegiatan yang dilaporkan dalam laporan praktik baik ini adalah kegiatan pembelajaran pada mata pelajaran matematika tentang materi sudut dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL).

Manfaat Kegiatan

Praktik pembelajaran ini penting untuk dibagikan karena pembelajaran dengan model Problem Based Learning (PBL) mampu mendorong partisipasi aktif peserta didik, mengembangkan kemampuan berpikir kratis dan mampu meminimalisir permasalahan pembelajaran seperti rendahnya hasil belajar peserta didik, sehingga praktik ini diharapkan bisa memotivasi dan diharapkan bisa menjadi referensi untuk rekan guru yang lain. Dengan menerapkan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) pada materi tentang sudut, peserta didik menjadi aktif dalam kegiatan belajar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline