Pernahkah Anda terbangun dari tidur dan menemukan diri anda tidak kuasa untuk menggerakkan tubuh sama sekali? Kadang kala terdapat juga sosok – sosok hitam besar menakutkan yang berada di dalam kamar tempat Anda sedang tertidur. Bahkan seringkali Anda dapat mendengar suara – suara aneh dan mengerikan yang membuat Anda merasakan sensasi panik yang luar biasa. Sebagian besar dari kita pasti pernah mengalami apa yang dikenal masyarakat Indonesia dengan sebutan tindihan/ketindihan. Fenomena ini mungkin merupakan salah satu peristiwa paling mengerikan yang pernah kita alami di dalam hidup kita.
Mitos atau Fakta?
Sleep paralysis, merupakan istilah medis yang digunakan untuk menjelaskan ketidakmampuan tubuh untuk bergerak dan berbicara ketika bangun tidur (atau kadang di saat mulai tidur) dalam kondisi sadar. Durasinya dapat terjadi selama beberapa detik hingga beberapa menit, namun pada kasus tertentu dapat mencapai beberapa jam. Biasanya sleep paralysis diikuti dengan munculnya halusinasi, baik secara visual, maupun audial berdasarkan persepsi si penderita. Pada beberapa kasus yang jarang terjadi, sleep paralysis dapat mengindikasikan penyakit narcolepsy, yaitu suatu kelainan pola tidur yang menyebabkan penderitanya tidak mampu mengendalikan kapan ia tidur (tertidur mendadak secara tiba – tiba).
Apakah sleep paralysis merupakan penyakit yang berbahaya?
Sleep paralysis bukan merupakan penyakit atau kelainan dalam bentuk apapun, melainkan sebuah fenomena tubuh yang normal terjadi pada setiap individu. Beberapa orang dapat mengalaminya dua sampai tiga kali seumur hidup mereka, sementara pada sebagian orang dapat terjadi lebih sering, atau bahkan secara rutin setiap beberapa minggu/bulan. Namun hal ini sama sekali tidak berbahaya bagi tubuh kita.
Walau begitu, fenomena ini memang bukanlah hal yang menyenangkan untuk dialami oleh seseorang. Terlebih lagi jika kita tidak mengetahui apa penyebabnya. Seringkali kita cenderung mengasosiasikan kejadian tersebut dengan hal – hal yang bersifat gaib dan mistis, tergantung pada latar belakang setiap individu. Ketika hal ini terjadi, maka sleep paralysis dapat berpotensi untuk menimbulkan gejala – gejala depresi, stres, teror serta ketakutan yang berlebih, sehingga sleep paralysismenjadi lebih berbahaya terhadap sisi psikologis daripada biologis si penderita. Oleh karena itu, cukup penting bagi kita untuk mempelajari lebih lanjut mengenai fenomena unik ini.
Apa penyebab sleep paralysis?
Secara biologis, sleep paralysis berkaitan dengan tahapan tidur manusia yang terbagi menjadi beberapa fase. Sleep paralysis dapat terjadi sebelum tidur (disebut juga hypnogogic atau predormital paralysis) maupun saat bangun tidur (hypnopompic atau postdormital paralysis). Pada saat kita tidur, otak kita segera memerintahkan kelenjar khusus untuk mengeluarkan hormon yang dapat melumpuhkan tubuh secara otomatis agar tubuh merasa nyaman dan rileks. Hal ini dilakukan oleh tubuh sebagai bentuk ‘pengaman’ agar tubuh kita tidak bergerak mengikuti apa yang sedang kita lakukan di dalam mimpi. Beberapa orang yang menderita kelainan sleep walking atau tidur berjalan dapat mengindikasikan tidak bekerjanya sistem ‘pengaman’ tersebut.
Fase bermimpi (dream state) akan terjadi ketika tubuh kita memasuki tahapanrapid eye movement (REM). Kedua bola mata kita akan bergerak – gerak dengan cepat, dan saat inilah hormon tersebut mulai bekerja secara efektif untuk melumpuhkan otot – otot di seluruh tubuh. Peristiwa kelumpuhan sementara ini disebut juga dengan REM atonia. Biasanya REM atonia terjadi selama kita sedang tertidur, baik beberapa saat setelah tidur maupun sesaat sebelum bangun. Namun faktor – faktor tertentu dapat membuat kita terbangun ‘secara paksa’ pada fase tersebut, dimana siklus REM belum selesai, sehingga terjadilah peristiwa yang kita sebut sebagai sleep paralysis.
Proses terjadinya sleep paralysis dapat disebabkan oleh pola tidur yang kurang baik dan tidak teratur. Biasanya orang – orang yang waktu tidurnya kurang mencukupi akan memiliki kemungkinan lebih besar untuk terserang sleep paralysis. Beberapa faktor yang juga merupakan penyebab sleep paralysis antara lain kelelahan, kondisi tertekan, atau sedang berada dalam fase depresi.
Apa saja gejala sleep paralysis?