Lihat ke Halaman Asli

Dari Siu Sai Wan ke Big Wave Bay

Diperbarui: 24 Juni 2015   19:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

[caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Pemandangan dari Leaping Dragon Morning Trail, Siu Sai Wan"][/caption] . . Beberapa minggu terakhir ini cuaca di Hong Kong sangat tidak bersahabat. Mendung selalu menyelimuti, belum lagi hujan yang setiap hari turun membuat malas untuk kemana-mana di hari libur. Ditambah suhu udara yang semakin turun dan hembusan angin utara yang menusuk tulang, menjadikan saya lebih memilih bermalas-malasan di dalam ruangan daripada kelayapan seperti biasanya. Sangat membosankan hanya bisa duduk berdiam diri menghabiskan waktu. Tetapi hari Minggu lalu (9 Des '12) matahari bersinar cerah, membuat udara menghangat. Langit juga bersih nyaris tanpa awan. Udara sedikit berkabut sih karena agak terpolusi tapi secara keseluruhan cuaca cerah dan menyenangkan. Karena tidak mau menyia-nyiakan hari cerah, saya mengajak sepupu saya hiking (lagi!) dan dia pun setuju. Kami memutuskan untuk berangkat setelah makan siang menuju ke Siu Sai Wan dan memulai perjalanan dari sana menyusuri hiking trek yang mengarah ke Big Wave Bay. Sebelumnya kami juga pernah melewati jalur tersebut hanya saja kami memulai perjalanan dari To Tei Wan, menyusuri Dragon's Back lalu berniat mengakhiri perjalanan di Big Wave Bay tapi di tengah jalan kami berubah haluan mengambil jalur menuju Siu Sai Wan. Waktu itu cuaca tidak mendukung, berkabut dan jarak pandang juga tidak terlalu jauh sehingga kami tidak bisa mengabadikan pemandangan sepanjang jalan yang sebenarnya sangat indah. [caption id="" align="aligncenter" width="383" caption="Tangga menuju hiking trail ke Big Wave Bay"][/caption] Dan karena tidak mendapatkan foto pemandangan yang memuaskan pada waktu itu kami berjanji untuk mengulangi menyusur jalur yang sama ketika cuaca membaik. Dan rupanya keberuntungan berpihak kepada kami :D Kami berangkat dari North Point ke Siu Sai Wan dengan bus. Banyak sekali bus dari berbagai penjuru yang bisa kita ambil untuk menuju ke terminal bus Island Resort, Siu Sai Wan. Setelah sampai di sana, kami keluar dari terminal bus lalu menyeberang menuju ke taman yang terletak kira-kira 150 meter dari terminal dimana kami akan memulai perjalanan. Jalan menuju jalur hiking mudah ditemukan karena letaknya yang tak jauh dari jalan masuk taman, berdekatan dengan toilet. Dari sana jalan menanjak tapi tidak terlalu curam. Kita hanya perlu menurut jalan sampai di persimpangan, ambil jalur ke sebelah kiri karena jalan yang sebelah kana mengarah ke pekuburan umum yang sampai ke Chai Wan. [caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Pemandangan Tseung Kwan O dari hiking trail"][/caption] Tepat di depan belokan yang ke kiri, di seberang jalan terlihat tangga yang cukup curam dan panjang yang mengarah ke hiking trek menuju Big Wave Bay. Awalnya sangat berat karena jalan terus menanjak dan berkelok. Bagi yang tidak biasa naik tangga dijamin ngos-ngosan dan napas serasa mau putus tapi pemandangan daerah Tsueng Kwan O dan laut yang membiru paling tidak memberi kesejukan. Walau naiknya sengsara tapi pemandangan yang kita temui setara dengan perjuangan. Sebenarnya hiking trek ini tidak lah jauh hanya saja perjuangan meniti tangga menaiki bukit yang butuh perjuangan dan napas ekstra. Setelah kira-kira satu setengah kilometer jalanan mulai melandai dan kami belok kiri sesuai papan petunjuk untuk meneruskan perjalanan dari puncak bukit. [caption id="" align="aligncenter" width="383" caption="Big Wave Bay dari kejauhan"][/caption] Dari sini jalanan menjadi kebalikan waktu kita mulai berjalan. Jalanan mulai menurun dan semakin lama semakin curam. Tapi jangan kuatir, jalan hiking trek ini terbuat dari batu dan beton dan berupa undak-undakan berkelok sehingga tidak terasa begitu curam. Perjalanan turun menuju Big Wave Bay pun tak begitu lama, hanya dalam waktu kurang sejam kami telah sampai di sana. Sesampainya di pantai kami hanya berjalan-jalan sambil menikmati udara pantai yang sejuk (19 derajat waktu itu). Mengamati tingkah polah pengunjung, juga memotret berbagai pose, mimik dan tingkah pengunjung pantai yang bermacam-macam. [caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Barbeque Area"][/caption] Hanya sedikit yang bisa saya bagikan karena perjalanan hikingnya pun sangat pendek, hanya kurang lebih 2 jam. Selamat menikmati foto yang terlampir dan Salam Jepret! . . [caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Seorang peselancar sedang menunggu ombak"][/caption] . . [caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Suasana perkampungan di Big Wave Bay"][/caption] . . [caption id="" align="aligncenter" width="576" caption="Sesaat sebelum mencapai pantai"][/caption]




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline