Lihat ke Halaman Asli

Mimin Rukmini

Mahasiswa STAI Riyadhul Jannah Subang

Mengenal Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), Jenis-jenis dan Beginilah Cara Mendampinginya

Diperbarui: 2 Oktober 2022   16:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nakita.ID - Grid.ID

Anak berkebutuhan khusus atau yang disingkat dengan (ABK) adalah anak dengan keterbatasan, baik secara fisik maupun secara emosional, yang sangat berpengaruh secara signifikan dalam proses tumbuh kembang anak tersebut.

Hal inilah yang menjadi alasan mereka memerlukan bantuan dan dukungan dari orang tua, guru dan juga orang terdekatnya secara ekstra untuk mencapai potensinya. Anak berkebutuhan khusus meliputi anak yang mengalami gangguan tingkah laku, gangguan spectrum autis, keterlambatan perkembangan, dan kesulitan belajar.

Menurut Undang-undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia, penyandang disabilitas atau anak berkebutuhan khusus merupakan masyarakat yang rentan yang berhak memperoleh perlakuan dan perlindungan lebih berkenaan dengan kekhususannya.

Sebelum membahas bagaimana cara kita untuk mendampinginya, inilah jenis-jenis anak berkebutuhan khusus yang perlu kita ketahui agar dapat melakukan pendekatan pada anak lebih dalam, berikut jenis-jenis (ABK) :

  • Disabilitas penglihatan, yaitu anak yang mengalami gangguan daya penglihatan berupa kebutaan total atau sebagian.
  • Disabilitas pendengaran, yaitu anak yang mengalami gangguan pendengaran dan biasanya memiliki hambatan dalam berbicara atau berbahasa.
  • Disabilitas intelektual, yaitu anak yang memiliki kecerdasan dibawah rata-rata, berbeda dengan anak seusianya. Gejala ini membuat anak kesulitan berfikir dan memahami.
  • Disabilitas fisik, yaitu anak yang mengalami gangguan gerak akibat kelumpuhan, layu, kaku, stroke, akibat amputasi, kusta dan lain-lain. Kondisi ini disebabkan oleh penyakit, kecelakaan, atau dapat juga disebabkan oleh kelainan bawaan.
  • Disabilitas mental, yaitu kelainan mental atau tingkah laku, baik cacat bawaan maupun akibat dari penyakit.
  • Disabilitas ganda, yaitu keadaan anak yang menyandang dua jenis dua jenis kecacatan sekaligus berupa cacat fisik dan cacat mental. Apabila yang cacat adalah keduanya maka akan sangat mengganggu penyandang cacatnya.

Nah, itulah jenis-jenis anak yang memerlukan kebutuhan khusus. Berikut ini merupakan bagaimana cara kita sebagai orang tua, guru, ataupun orang terdekatnya untuk mendampingi mereka.

  • Orang tua harus lebih terbuka pemikirannya mengenai anak yang berkebutuhan khusus ini dengan cara tunjukan rasa menerima kondisi anak ini.
  • Melakukan pengawasan sejak dini, tentunya sangat dibutuhkan pengawasan yang lebih dibandingkan anak-anak lain seusianya.
  • Berikan motivasi dan perhatian lebih kepada anak tersebut.
  • Sabar menghadapinya, tentunya kita harus sabar dengan ekstra untuk menangani anak yang berkebutuhan khusus ini demi perkembangan anak agar lebih maksimal.
  • Masukan anak ke sekolah yang tepat, pendidikan sangatlah penting bagi anak-anak, tak terkecuali anak yang berkebutuhan khusus.
  • Ajarkan makna kehidupan, anak perlu tahu apa yang terjadi terhadap dirinya itu bukanlah kegagalan atau apapun. Justru kita harus mendukung mereka agar tetap semangat menjalani arti kehidupan.
  • Bergabung dan aktif dalam komunitas, anak perlu bergabung dengan komunitas dan juga aktif bermain didampingi orang tua dan gurunya.

Nah, itulah definisi, jenis-jenis serta cara mendampingi anak berkebutuhan khusus. Melalui penjelasan diatas kita sebagai orang tua, guru atau orang terdekatnya diharapkan bisa memahami lebih memahami dan mengasuh anak yang tepat.

Terimakasih

Semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline