Lihat ke Halaman Asli

Mim Yudiarto

TERVERIFIKASI

buruh proletar

Cinta itu Cinta Saja

Diperbarui: 31 Agustus 2017   19:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Tanpa embel embel atau emblem emblem

Tanpa pilih pilih atau pamrih pamrih

Tanpa banyak syarat atau puluhan maklumat

Cinta itu cinta saja

Seperti padi pada bulirnya, mengawal hingga sampai masa keemasannya

Seperti matahari pada cahaya, melepaskan lalu mendekap kembali ketika petang tiba

Seperti lautan pada gelombang, membiarkan menyisir pantai hingga saatnya pulang

Seperti melati pada rumpunnya, bermohon pada gerimis agar daunnya tak merana

Seperti lelah pada keringat, menuntun pada kebaikan agar tak tersesat

Cinta itu cinta saja

Tidak peduli kasta atau kelas piramida

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline