Lihat ke Halaman Asli

Muh Ikhsan Hariadi

Karyawan Swasta, Mahasiswa S2

Kampanye Gen Unair+, Menyambut Gen Alpha Bijak Bersosial Media

Diperbarui: 22 Mei 2023   14:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi kampanye GEN UNAIR+ Mahasiswa F2M MM Unair di SD Islam Al Khoiriyyah Surabaya dalam memperingati Hari Kebangkitan Nasional. (Dok. Pribadi)

Generasi alpha merupakan generasi penerus yang hidup di tengah-tengah arus informasi digital yang sanbat mudah diakses secara mandiri. Menggali dan mencerna informasi menjadi konsumsi mereka sehari-hari melalui media sosial dan platfom-platfom digital lainya. Pengawalan dan pengawasan dalam bijak bermedia social sudah menjadi keharusan bagi generasi alpha ini.

Dengan adanya fenomena tersebut, Mahasiswa Kelas F2M Prodi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga berinisiasi mengadakan suatu kegiatan yang bertajuk GEN UNAIR + (Generasi Unify, Needed, Agile, Improve, Responsible in Positive Way). Kegiatan ini mengambil tema an Inspiring Class “the past and younger generation meet in class”. Merupakan konsep kelas yang mempertemukan generasi terdahulu (oma opa) dengan generasi alpha (anak SD). Mereka saling berdiskusi dan sharing terkait wisdom apa yang bisa diambil sebagai pegangan dan pelajaran tentang bagaimana hidup yang baik di era digital sekarang ini.

Generasi terdahulu (oma opa) diwakili oleh pensiunan mantan Dekan FEB Unair bapak Karyadi Mintaroem dan generasi Alpha diwakilia oleh siswa-sisw sekolah dasar

Kegiatan ini dilakukan di SD Islam Al Khoiriyah Rungkut Surabaya pada hari Sabtu, 20 Mei 2022 bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional. “Sengaja kita adakan bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional supaya semangat kebangkitan ini bisa tertularkan kepada adik-adik generasi alpha mencontoh cerita life lesson dari generasi terdahulu (oma opa) sebagai bekal untuk hidup di tengah era digitalisasi”. Ujar ketua pelaksana Muh Ikhsan

Kepala Departemen manajemen sekaligus pengampu mata kuliah Etika Bisnis dan Creative Share Value (CSV), bapak Dr Gancar Premananto, SE. MSi, juga menyampaikan bahwa ini merupakan salah satu bagian dari kegiatan learning in everywhere yang di kemas dalam bentuk kegiatan SCV yang berdampak dan terukur. “Mahasiswa akan belajar membuat suatu kegiatan inovatif dan kreatif yang mampu memberikan dampak kepada seluruh stakeholder yang tentunya disesuaikan dengan core bisnis Unair”. Tambahnya

Turut hadir dalam acara ini adalah Dinas Pendidikan Kota Surabaya dan memberikan apresiasi serta dukungan positif untuk kegiatan ini. Beliau juga menyaksikan bagaimana proses sharing life lesson terkait wisdom orang terdahulu (oma opa) dan pemberian materi serta games menarik terkait literasi digital yang sudah dilakukan oleh mahasiswa kelas F2M MM FEB Unair.

Keberlanjutan dari kampanye GEN Unair + ini diharapkan akan memberikan manfaat bagi generasi alpha, khusunya bagi siswa -siswi SDI Al Khoiriyah. Ditambah lagi kami juga telah menerima bantuan berupa Charity GEN UNAIR + dari pihak maahsiswa dan insyaALlah akan kami gunakan untuk mendukung kelancaran penerapan kampanye GEN UNAIR+ ini di sekolah kami. Tandas Nur Cholis Kepala Sekolah SDI Al Khoiriyah

Kegiatan ini di tutup dengan penyematan gelang GEN UNAIR + oleh seluruh peserta dan pihak sekolah, penyerahan charity dan pelepasan balon sebagai bentuk komitmen Bersama bahwsanya generasi alpha yang diwakili oleh siswa-siswa SD Islam Al Khoiriyah ini siap menyongsong era digital dengan lebih bijak dan mencontoh generasi terdahulu dalam menjalani hidup menuju kesuksesan. Semoga kampanea ini juga akan bisa diterapkan dan diikuti oleh sekolah-sekolah dasar yang lain dan diharapkan menjadi program yang bisa bersinergi dengan Dinas Pendidikan Kota Surabaya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline