Pada infografis berikut memaparkan bahwa pada Kabupaten Bulukumba sudah banyak warga yang dapat menggunakan fasilitas dasar untuk mendukug kehidupan sehari hari. Berdasarkan data dari infografis tersebut hanya beberapa persen saja yg masih belum dapat mengakses fasilitas fasilitas tersebut.
Dari hasil analisis infografis tersebut masyarakat Bulukumba dapat mengakses fasilitas fasilitas yang berguna untuk mendukung kehidupan sehari hari. Sudah lebih dari 97% warga di Kabupaten Bulukumba yang dapat mengakses listrik yang disediakan oleh pemerintah, lebih dari 78% masyarakat sudah dapat menggunakan sumber air minum bersih, dan terdapat lebih dari 94% warga Bulukumba yang menempati bangunan tempat tinggal milik sendiri, lebih dari 89% orang sudah dapat menggunakan fasilitas MCK milik sendiri.
Berdasarkan data infografis lebih dari setengah penduduk di perumahan Kabupaten Bulukumba sudah menyadari akan penting nya fasilitas bersih dan memadai untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H