Lihat ke Halaman Asli

Museum Wayang dalam Sejarah Jakarta

Diperbarui: 16 Oktober 2017   21:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto : travelerien.com

Bosan dengan liburan sejarah yang biasa saja? Berkunjung ke museum sepertinya sudah umum dilakukan dan membuat kamu bosan. Tapi pernahkan kalian terpikir untuk mengunjungi museum dengan lingkungan yang sekaligus bisa untuk berekreasi?

Jika iya, kamu harus datang ke Kota Tua Jakarta. Kawasan bersejarah ini cocok untuk kamu yang ingin berlibur sekaligus menambah wawasan tentang sejarah Jakarta dan Indonesia. Terdapat bangunan-bangunan tua bekas peninggalan Belanda, dilengkapi dengan pelataran luas di tengah kawasan ini. Di sini kamu bisa menyewa sepeda ontel khas zaman dahulu. Banyak pula spot yang bisa kalian manfaatkan untuk berfoto. 

Tak hanya sejarah, terdapat juga wisata museum seni budaya. Salah satunya adalah Museum Wayang. Terletak di Jalan Pintu Besar Utara No.25 Jakarta Barat, gedung ini semula merupakan gereja tua yang didirikan oleh VOC pada tahun 1640 dengan nama "de oude Hollandsche Kerk". Saat Ini Museum Wayang Jakarta di bawah Pengelolaan UP. Museum Seni Rupa Jakarta, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta.

foto : museumjakarta.com

Dalam Museum Wayang ini terdapat berbagai wayang, topeng, dan kesenian dari berbagai daerah maupun Negara. Tak hanya seni wayang, disini terdapat gamelan yang dipamerkan kepada pengunjung. Adapula pertunjukan wayang kulit yang diselenggarakan dengan baik. Lengkap dengan sinden yang mengiringi, acara tersebut pun semakin menarik pengunjung yang datang melihat. Pertunjukan ini tidak dikenakan biaya.

foto : kamerabudaya.com

Wayang dikenal sejak zaman prasejarah yaitu sekitar 1500 tahun, Museum Wayang memamerkan berbagai jenis dan bentuk, hingga kini Museum Wayang mengoleksi lebih dari 4.000 buah wayang mulai dari wayang golek, kulit, kardus, wayang rumput, wayang janur, topeng, boneka, wayang beber dan gamelan

Museum ini buka setiap hari Selasa -- Minggu pukul 08:00 - 17:00 WIB. Bagi kalian yang datang pada hari Senin, Hari Raya dan Libur Nasional sayang sekali tidak bisa masuk dikarenakan museum tutup. Harga tiket masuk Museum Wayang sama seperti museum lainnya, berkisar dari Rp 2.250,00 -- Rp 5.000,00. Bagi pelajar/mahasiswa, kalian dapat menunjukan kartu pelajar/kartu tanda mahasiswa untuk mendapat potongan harga.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline