Lihat ke Halaman Asli

Mhhd Rizal

Mahasiswa

Kolaborasi Kegiatan Mahasiswa KKN-PK 65 Kel Siparappe bersama SMKN 10 Pinrang, Penanaman Nilai Pancasila dan Wawasan Kesehatan

Diperbarui: 10 Agustus 2024   10:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN-PK 65 Kel. Siparappe bersama SMK NEGERI 10 Pinrang Menghadirkan Ketua Osis Baru dengan Penanaman Nilai Pancasila dan wawasan Kesehatan/dokpri

Bersama SMK Negeri 10 Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Mahasiswa KKN-PK 65 UNHAS Kelurahan Siparappe mengadakan kegiatan edukasi kesehatan dan mata pelajaran projek penguatan profil pelajar Pancasila. Kegiatan ini ditujukan untuk seluruh siswa dan tenaga pendidik di lingkungan UPT SMK Negeri 10 Pinrang. Program ini didukung oleh Bapak H. Alimuddin, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala Sekolah beserta seluruh jajaran tenaga pendidik, yang menunjukkan komitmen sekolah terhadap kesehatan dan pendidikan holistik.

Bersama penanggung jawab Sekolah SMK 10 Pinrang /dokpri

Ihram Kautsar Muslimin selaku Koordinator Kelurahan KKN-PK 65 Kelurahan Siparappe menyatakan bahwa kegiatan ini meliputi Senam Anti-Hipertensi, Pengecekan Tekanan Darah, serta Penyuluhan Terkait Kantin Gizi. Tujuan utamanya adalah mengedukasi tenaga pendidik dan siswa/siswi SMK Negeri 10 Pinrang tentang pentingnya pengecekan rutin tekanan darah dan konsumsi gizi seimbang. Kegiatan ini diharapkan dapat mencegah penyakit hipertensi dan membantu remaja produktif dalam menjaga kesehatan mereka.

Paska kegiatan berlangsung/dokpri

Pelaksanaan program KKN-PK 65 Unhas Kelurahan Siparappe juga dirangkaikan dengan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMK Negeri 10 Pinrang untuk periode 2024/2025. "Kegiatan ini adalah bagian dari penguatan mata pelajaran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang mengimplementasikan proses demokrasi dalam pemilihan. Ini merupakan bentuk pengaplikasian teori yang didapatkan siswa/siswi di ruang kelas ke dalam praktik nyata" kata Pak Alimuddin selaku Kepala Sekolah UPT SMKN 10 Pinrang.

SMKn 10 Pinrang /dokpri

Dukungan dan partisipasi dari warga sekolah menunjukkan betapa pentingnya kolaborasi lintas sektor. Kolaborasi ini bertujuan untuk mengembangkan berbagai bidang ilmu melalui proses implementasi yang bermanfaat bagi masyarakat. Melalui pendekatan interaktif, mahasiswa mampu menambah wawasan warga sekolah mengenai pentingnya ilmu kesehatan dalam kehidupan sehari-hari sebagai pengetahuan dasar yang harus dimiliki.

Dengan suksesnya pelaksanaan kegiatan ini, mahasiswa KKN-PK UNHAS Kelurahan Siparappe berharap bisa memberikan pengetahuan yang berguna dan menginspirasi penerapan praktik kesehatan oleh warga sekolah. Kesuksesan ini semoga bisa menjadi contoh bagi program-program KKN-PK Unhas selanjutnya, membuka jalan bagi inovasi dan kreativitas di dunia kesehatan Indonesia.

Bincang-bincang bersama Siswa SMKn 10 Pinrang /dokpri

Mahasiswa KKN-PK UNHAS Kelurahan Siparappe juga melihat kegiatan ini sebagai kesempatan untuk mempererat hubungan antara institusi pendidikan dan masyarakat. Hal ini diharapkan dapat menghasilkan dampak positif yang berkelanjutan, baik dalam bidang kesehatan maupun pendidikan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline