Lihat ke Halaman Asli

Tidak Membutuhkan Waktu Lama, Ini Tips Membuat Daging Empuk!

Diperbarui: 6 Juli 2022   22:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Daging Sapi : <a href='https://www.freepik.com/photos/food-flatlay'>Food flatlay photo created by freepik - www.freepik.com</a>

Daging merupakan salah satu makanan yang sering dikonsumsi oleh banyak orang. Daging yang dikonsumsi dapat berupa daging ayam, daging kambing, dan daging sapi. Berbagai macam olahan daging sapi seperti rendang, gulai, semur dan sate maranggi pastinya menjadi makanan favorit bagi orang banyak. 

Kenikmatan memakan daging juga bertambah apabila daging yang dikonsumsi memiliki tekstur yang empuk, karena memudahkan dalam mengunyah. Namun sayangnya ada beberapa bagian dari daging sapi yang keras ketika digigit dan membutuhkan waktu lama untuk empuk.

Hal itu tentu saja menjadi masalah, karena dapat mengurangi cita rasa pada daging sehingga kurang sedap. Sapi yang berumur lebih tua juga sering dianggap lebih keras dan sulit empuk. 

Memasak daging hingga empuk juga membutuhkan waktu yang lama, sehingga akan berdampak pada penggunaan gas yang boros. Namun, jika kita mengetahui trik nya, ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengempukkan daging.

Berikut adalah tips dan trik menggunakan bahan bahan yang dapat membuat daging lebih cepat empuk tanpa membutuhkan waktu yang lama dan tentu saja menghemat gas.

1. Menggunakan Daun Pepaya

Selain buah pepaya yang memiliki banyak vitamin yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh, daun pepaya juga tak kalah banyak manfaatnya. Daun pepaya memiliki vitamin A, B, dan C. Dalam getah daun pepaya juga terkandung enzim yang bernama papain. Enzim papain termasuk kedalam golongan enzim protease yang berfungsi untuk mencerna protein. 

Kandungan enzim papain pada daun papaya juga dikenal sebagai bahan yang dapat digunakan untuk mengempukkan daging, termasuk daging sapi. Cara menggunakan daun pepaya untuk mengempukkan daging juga cukup mudah. Hanya dengan membungkus daging selama beberapa jam dengan daun pepaya yang sudah dicuci bersih. 

Cara lain juga bisa dengan meremas remas daun pepaya hingga getahnya keluar, lalu bungkus daging dengan daun tersebut selama kurang lebih 30 menit. 

Jangan membungkus daging terlalu lama, karena dikhawatirkan getah daun pepaya akan mempengaruhi rasa daging. Jika daging sudah selesai dibungkus dan didiamkan dengan remasan daun pepaya, daging dapat dicuci dan diolah menjadi berbagai macam hidangan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline