Lihat ke Halaman Asli

Meti Irmayanti

senang membaca, baru belajar menulis

Tuhan Bisakah Aku

Diperbarui: 5 Oktober 2021   22:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Image: freepik.com

Aku berdiri diantara gemuruh badai
Menatap puncak bukit yang tersaput oleh angin,
Izinkan aku mengakui kehambaan ini
Betapa sedikit yang bisa tergenggam
Dari hikmah yang merayap keluar dari airmata
Tuhan, aku mencari tanganMu

Aku berdiri diantara deburan gelombang
Menatap tepian pantai yang tergerus oleh ombak
Izinkan aku mengakui kemaha-kuasaanMu
Betapa luas yang takbisa tersentuh
Dari hikmah yang tersembunyi pada airmata
Tuhan, aku mencari wajahMu

Ya Tuhan! bisakah aku tidak perduli?
Pada butir pasir emas yang ditawarkan dunia
Ya Tuhan! bisakah aku tidak menyimpan?
Satu dari keinginan yang tanpa rasa puas
Semua yang kutakutkan kini tertawa,
Sementara aku, sungguh sedang menangis

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline