Lihat ke Halaman Asli

Meti Irmayanti

senang membaca, baru belajar menulis

Seandainya Aku Bisa Memilih

Diperbarui: 13 Desember 2020   20:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kredit Foto & Hak Cipta: Juan Antonio Sendra (Apod Indonesia)

seandainya aku bisa memilih
akan kupinta jari yang kokoh
karena jariku terlalu lunglai
untuk menggores kerasnya padas
tempat kemenangan tersembunyi

seandainya aku bisa memilih
akan kupinta tubuh yang kekar
karena tubuhku terlalu ringkih
untuk memikul segala resah
tempat kekalahan berlabuh

seandainya aku bisa memilih
akan kupinta kulit yang legam
karena kulitku terlalu lembut
untuk merasakan teriknya matahari
tempat perjuangan disandarkan

seandainya aku bisa memilih
akan kupinta suara yang menggelegar
karena suaraku terlalu lemah
untuk meneriakkan pekik kemarahan
tempat keadilan disuarakan

semua yang ku punya
hanyalah hiasan tak berguna
padahal palagan juang itu memanggil
jari-jari kokoh untuk menggenggam kemenangan
tubuh-tubuh kekar untuk menghempas kekalahan
kulit-kulit legam untuk menantang matahari
suara-suara keras untuk meneriakkan keadilan
aahhh.... seandainya aku bisa memilih

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline