Facewash atau yang biasa disebut sabun cuci muka merupakan tahapan skincare awal yang berguna untuk membersihkan kotoran-kotoran di wajah akibat makeup, debu, sunscreen, dsb. Tahap facewash menjadi sangat penting karena dalam tahap ini proses pembersihan muka dilakukan supaya wajah bersih dari kotoran dan membuat penyerapan pada tahapan skincare selanjutnya menyerap ke kulit dengan baik.
Dalam dunia skincare ada istilah "gentle" yaitu skincare yang tidak keras di kulit wajah dalam artian tidak keras adalah bahan-bahan di dalam skincare tersebut tidak berpotensi menyebabkan iritasi pada kulit.
Jika kamu ingin memilih facewash yang gentle, pastikan facewashmu tidak memiliki ingredients seperti di bawah ini:
1. SLS (Sodium Lauryl Sulfate)
Bahan kimia ini pasti sering kali kita temukan pada produk seperti facewash, SLS merupakan bahan kimia yang bekerja dengan melepaskan molekul-molekul yang ada di dalam kulit agar proses pembersihan lebih efektif. Biasanya jika kamu menggunakan facewash yang mengandung SLS, setelah mencuci muka kulit wajah akan terasa ketarik, kencang dan kering. Hal ini tentunya kurang baik jika digunakan secara terus menerus.
2. Parfume
Parfume pastinya juga banyak sekali kita ditemukan di produk-produk kecantikan karena berguna untuk menambah wewangian pada produk. Ingredients parfume sebaiknya kamu hindari jika kamu memiliki kulit yang sensitif, karena biasanya kulit yang sensitif mudah iritasi jika menggunakan produk skincare yang berbahan parfum. Jika kulitmu tidak sensitif boleh saja memakai facewash yang mempunyai ingredients parfum di dalamnya tetapi pastikan list parfume dalam facewashmu berada di urutan akhir.
3. Alkohol
Alkohol selain memiliki manfaat dalam produk skincare juga memiliki dampak buruk tergantung dari jenis alkoholnya. Contoh alkohol yang tidak baik untuk kulit adalah alcohol, benzyl alcohol, SD alcohol (40), ethyl alcohol, isopropyl alcohol, methanol, alcohol denat, dan ethanol. Bahan alkohol tersebut jika digunakan maka akan membuat kulit wajahmu kering, membuat iritasi, merusak skinbarrier, memicu breakout, dsb.
Itulah bahan-bahan di dalam facewash yang harus kamu hindari jika kamu ingin menggunakan facewash yang gentle.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H