Setelah jalan salib dengan jejak derita
Jejak yang bermandi air mata dan darah
Memuncak di bukit Golgota
Setelah tubuh tanpa daya itu
Dibaringkan di kubur batu
Melengkapi episode pengorbanan insani
Kuasa Ilahi memulai episode baru
Tentang kebangkitan dan kemenangan
Kubur kosong membuktikan Dia hidup
Derita dan kalah
Pengorbanan dan kematian
Berganti hidup dan kemenangan
Sebuah kisah tentang penebusan
Sebuah cerita tentang kasih
Sebuah berita tentang keselamatan
Menyusul sebuah perintah
Tentang selamat untuk menghidupkan
Tentang hidup untuk membebaskan
Tetapi di detik yang baru lalu
Masih ada jeritan kelaparan
Masih ada napas di kolong jembatan
Di berita koran kemarin
Masih ada yang tertindas kuasa
Masih ada yang berteriak tentang keadilan
Visi tentang pembebasan
Misi tentang pengorbanan
Jalan menuju kemenangan
Belum selesai!
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI