Mahasiswa KKN Tematik UNUHA sukses membuat pengembangan media pembelajaran inovatif berupa media pembelajaran wordwall dan papan berantai serta vidio pada materi Ekosistem di kelas 5 MIN 1 OKU TIMUR.
Terbukti saat pembelajaran menggunakan media pembelajaran tersebut peserta didik terlihat semangat dan begitu tanggap pada setiap materi yang diberikan.
Pembelajaran yang diberikan yaitu pada awalan seperti Ice breaking,pengenalan media pembelajaran lanjut materi pembelajaran lalu kuis menggunakan wordwall.
Kegiatan pengembangan ini selama 2 hari yaitu dihari pertama penerapan media papan berantai dimana papan tersebut berisi materi dan gambar peraga untuk peserta didik mengetahui yang disampaikan kegiatan ini seperti mengajak peserta didik maju kedepan membacakan materi dan serta memperkenalkan apa yang dipelajari saat itu melalui peraga gambar.
Dihari kedua pengembangan media pembelajaran berbasis teknologi dimana yaitu vidio animasi bergerak serta wordwall sebagai kuis. Media kedua tak kalah sukses mendobrak semangat belajar peserta didik karna terlihat mereka semua yang sangat antusias dalam pembelajaran saat menonton vidio pembelajaran dan maju kedepan mengerjakan kuis pada wordwall.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H