Lihat ke Halaman Asli

Media Kito

Wartawan

Dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid Beri Semangat Anak yang Menderita Penyakit Jantung Bawaan Sejak Lahir

Diperbarui: 5 Oktober 2023   20:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ibu dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid kunjungi gio (Anak yang mengalami Penyakit Jantung Bawaan Sejak Lahir)/dokpri

Banyuasin. Kamis, 05 Oktober 2023,- dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid (Caleg DPRD Provinsi Sumsel Dapil 10 Kabupaten Banyuasin) mengunjungi salah satu anak yang menderita Penyakit Jantung bawaan sejak lahir di desa Lubuk Lancang, Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin.

Anak tersebut bernama Gio anak kelas 2 SD di Kecamatan Suak Tapeh, yang menderita penyakit jantung bawaan sejak lahir tersebut, saat ini gio tinggal bersama neneknya.

Pada hari ini dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid menyempatkan untuk mengunjungi gio di rumahnya, dengan kehadiran nya ini untuk memberikan semangat serta dukungan kepada gio dan neneknya untuk terus berjuang dan bangkit dari penyakit yang diderita nya. 

Kepedulian dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid untuk gio (Anak penderita penyakit Jantung bawaan sejak lahir)/dokpri

"Setiap orang sedang berjuang dengan masalah nya masing-masing, dan kita tidak akan benar-benar tau apa yang dirasakan seseorang sampai kamu menggenggam tangan dan merasakan air mata nya jatuh sebelum mulutnya berbicara, tak perlu menunggu kamu punya jabatan atau harta mu segunung karena yang mereka butuhkan hanya senyuman mu dan kepedulian mu" ujar dr. Sri Fitri Yanti Nurwahid.

Mari kita doakan semoga gio selalu semangat dan menjadi anak yang kuat untuk menjalani kehidupan sehari-hari, dan kita saling peduli terhadap apa yang ada disekeliling kita, karena kepedulian kita akan berdampak besar bagi orang yang membutuhkan nya.(mt)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline