Lihat ke Halaman Asli

Madina Salsabila

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Pembukaan PMM Bhaktiku Negeri Gelombang 17 Kelompok 89 Universitas Muhammadiyah Malang di Panti Asuhan Attafakur Jember

Diperbarui: 5 Februari 2022   13:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) merupakan kegiatan yang diikuti oleh mahasiswa UMM baik secara perorangan ataupun berkelompok yang memiliki tujuan untuk memberikan suatu manfaat kepada masyarakat sesuai dengan peraturan UMM dalam melakukan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa. 

Kegiatan PMM memiliki berbagai macam skema, diantarannya  adalah PMM Baktimu Negri, PMM Berkelanjutan, PMM Reguler, PMM Program Hibah Desa, PMM Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat, PMM Muhammadiyah, PMM Internasional, dan PMM Mitra Dosen Bagi Mahasiswa.

Kegiatan PMM Bhaktiku Negeri Gelombang 17 Kelompok 89 pada hari Senin, 27 Desember 2021 resmi dibuka. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Yayasan Panti Asuhan Attafakur Jember yang berlokasi di Jl. S. Parman Gg. 10 No. 71, Tegal Boto Kidul, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Jember. 

Pembukaan kegiatan dihadiri oleh oleh Ibu Reni Suwarsih selaku KABAG Pendidikan sekaligus perwakilan dari pengurus Panti Asuhan putri Attafakur, para pengajar dari panti putri, dan juga anak-anak panti.

PMM Gelombang 17 Kelompok 89 beranggotakan Bagus Adi Gumelar, Muhammad Risky, Madina Salsabila, Hadisty Ananda, dan Revike Yutidar yang di bimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Iqbal Ramadhani F., S.E, M.SM. mengusung tema "Edukasi dan Pembekalan Keterampilan Kewirausahaan di Panti Asuhan Attafakur dan Meningkatkan Peran Serta Masyarakat dalam Upaya Pencegahan Covid - 19"

Program kerja yang akan dilangsungkan berfokus pada keterampilan anak-anak dalam berwirausaha dan tidak lupa mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan selalu mematuhi protokol kesehatan demi memutus tali penyebaran COVID 19. 

Kami selaku mahasiswa dari kelompok 89 sangat berterimakasih karena telah diberi izin untuk memakai Yayasan Panti Asuhan Attafakur sebagai objek pengabdian, dan kami pun berharap apa yang telah kami lakukan selama 1 bulan dapat bermanfaat bagi anak-anak Panti Asuhan Attafakur.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline