Lihat ke Halaman Asli

Keindahan Budaya Pulau Nias dan Sejarah Batunya

Diperbarui: 18 Mei 2023   13:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi 

Pulau Nias dikenal banyak kalangan lewat lompat batunya, ombak pantai yang bersahabat untuk surfing, dan terpencil.

Jika hanya itu yang kamu ketahui tentang Pulau Nias, berarti kamu harus menyempatkan diri ke pulau kecil di bagian Sumatera Utara ini.

Tersimpan banyak keindahan bahkan dalam beberapa hal menurut saya pradabannya lebih maju.

Saya berkesempatan datang ke Nias pada tahun lalu untuk menyelesaikan pekerjaan.

Sejak itulah saya menemukan banyak keindahan yang tidak banyak diekspose dari Nias.

Nias dan Batu

Pulau Nias seakan memiliki keterkaitan sendiri dengan bebatuan.

Mereka identik dengan bebatuan, seperti lompat batu, batu megalitikum, sampai dengan patung baru yang bisa berbicara.

Lompat Batu 

Lompat batu adalah salah satu budaya yang menarik banyak wisatawan lokal maupun asing untuk berkunjung ke Nias.

Lompat batu memang seakan menjadi simbol Nias, kalau belum melihat lompat batu kayak belum ke Nias hehe.

Saya sempat bertanya kepada tour guide tentang sejarah lompat batu ini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline